Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tips Rumahan untuk Atasi Mata Gatal

Mata gatal bisa disebabkan oleh beberapa hal, di antaranya:

  • Mata kering
  • Rhinitis alergi (seperti alergi musiman atau demam)
  • Infeksi mata (seperti berbagai jenis konjungtivitis)
  • Pemasangan atau bahan lensa kontak yang tidak tepat
  • Benda asing masuk dan terjebak di mata
  • Dermatitis atopik atau eksim

Untungnya, dalam kasus mata gatal akibat beberapa hal di atas, ada beberapa tips rumahan yang bisa kita coba.

Berikut beberapa tjps ntuk mengatasi mata gatal yang dikutip dari Healthline dan Medical News Today.

  • Ikuti aturan 20-20-20

Menghabiskan waktu terlalu lama di depan komputer atau melakukan aktivitas lain yang dapat menyebabkan mata lelah bisa membuat mata menjadi gatal di malam hari.

Jadi untuk mengurangi mata lelah, cobalah ikuti aturan 20-20-20.

Artinya, setiap bekerja selama 20 menit di depan komputer, seseorang harus mengalihkan pandangan dari layar dan melihat objek sejauh 20 kaki selama 20 detik, yang akan membuat mata rileks.

  • Obat tetes mata

Obat tetes mata yang dijual dapat membantu menghilangkan rasa gatal.

Ada berbagai jenis obat mata, seperti yang dirancang untuk alergi dan mata merah, hingga yang dapat mencegah mata kering.

Kendati demikian, selalu pilihlah obat tetes mata yang bebas dari bahan pengawet.

  • Kompres dingin

Kita juga bisa mencoba meredakan mata gatal dengan mengompres mata menggunakan kompres dingin.

Kompres air dingin dapat membantu meredakan rasa gatal dan memberi efek menenangkan pada mata.

Kita hanya perlu menyediakan kain bersih, merendamnya dalam air dingin, lalu mengaplikasikannya ke mata gatal yang terpejam.

Metode ini juga bisa diulangi sesering mungkin.

  • Menjaga area mata tetap bersih

Kotoran, bahan kimia, dan makeup dapat menyebabkan mata gatal.

Karena itu, menjaga kebersihan mata di malam hari dengan menggunakan airdingin atau air hangat dapat membantu meredakan gatal.

Lalu jika memakai makeup, jangan lupa untuk menghapusnya sebelum membersihkan mata, ya.

  • Gunakan humidifier

Udara yang kering dapat membuat mata kering dan gatal.

Karena itu, orang yang memiliki mata gatal akibat kering sebaiknya menggunakan humidifier di kamarnya.

  • Hentikan pemakaian lensa kontak

Memakai lensa kontak dapat menyebabkan mata menjadi gatal sepanjang hari.

Karena itu, sebaiknya pengguna lensa kontak yang mengalami mata gatal di malam hari berpikir untuk melepas lensa kontaknya untuk mengistirahatkan mata hingga rasa gatalnya berhenti.

Selain itu, mengubah jenis lensa kontak yang dipakai juga dapat membantu.

Kita bisa menggunakan lensa kontak sekali pakai guna membantu mencegah iritasi mata yang dapat menyebabkan mata gatal di malam hari.

https://lifestyle.kompas.com/read/2022/12/14/060000720/tips-rumahan-untuk-atasi-mata-gatal-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke