Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

15 Manfaat Kesehatan Mengonsumsi Ikan Salmon

KOMPAS.com - Bukan rahasia lagi bila ikan salmon termasuk ke dalam superfood alias makanan dengan kandungan nutrisi tinggi.

Menurut Departemen Pertanian Amaerika Serikat, ikan salmon memiliki kandungan protein sekitar 23 gram dan kandungan lemak hanya tujuh gram dengan kandungan lemak jenuh hanya 1,5 gram saja.

Selain itu, ikan yang mudah diolah ini juga tinggi akan vitamin D dan vitamin E, choline, selenium, kalium, zat besi, serta asam lemak omega-3.

Karena itu, tak mengherankan bila ikan salmon memiliki berbagai manfaat kesehatan.

Manfaat kesehatan ikan salmon

Dikutip dari Good House Keeping, berikut 15 manfaat kesehatan ikan salmon menurut ahli gizi dan penelitian.

Membantu mengatasi depresi

Menurut sebuah meta analisis yang diterbitkan di Global Health Journal, mengonsumsi ikan salmon dapat menurunkan risiko depresi.

Kemungkinan, ini disebabkan karena kandungan asam lemak omega-3 ikan salmon yang tinggi dan terbukti memiliki efek anti peradangan dan neuro-protektif.

Baik untuk kesehatan metabolisme

Studi yang diterbitkan di jurnal Nutrition and Metabolic Insights juga menemukan bahwa ikan berminyak seperti salmon dapat membantu meningkatkan sensitivitas insulin dan kadar lipid darah, yang penting bagi kesehatan metabolisme.

Jika metabolisme tubuh baik, tubuh pun dapat menyerap semua nutrisi dari makanan, yang penting bagi kesehatan dan menjauhkan penyakit.

Mengandung elektrolit

Ikan salmon juga tinggi akan kalium, mineral yang berperan penting untuk mengatur kadar cairan dalam tubuh.

Hal ini penting karena keseimbangan cairan diperlukan untuk membantu mengatur tekanan darah dan fungsi otot serta saraf.

Sumber vitamin D yang baik

Mengonsumsi empat ons ikan salmon saja sudah memberi kita 75 persen dari kebutuhan harian vitamin D yang disarankan per harinya.

Tentu ini baik, karena vitamin D penting bagi kesehatan, imunitas, dan pencegahan penyakit.

Penting bagi kekebalan tubuh

Perpaduan antara omega-3, selenium, serta vitamin A dan D dalam salmon dapat membantu meningkatkan dan memperkuat kekebalan tubuh.

Sumber protein tanpa lemak

Ikan, terutama ikan berlemak seperti salmon merupakan sumber protein sehat yang baik, sehingga dapat membuat kita kenyang dan mendukung kesehatan otot.

Meningkatkan fungsi otak

Ikan salmon kaya akan asam lemak omega-3, vitamin B12, serta selenium dan choline, yang dapat membantui meningkatkan fungsi otak.

Menyehatkan jantung

Studi yang diterbitkan di Journal of the American Heart Association menemukan bahwa asam lemak omega-3 yang ditemukan dalam ikan salmon dapar membantu mengurangi kolesterol, yang dapat meningkatkan risiko penyakit jantung.

Selain itu, salmon juga kaya akan kalium, mineral yang dapat menyeimbangkan tekanan darah dan menyehatkan jantung.

Menurunkan risiko penyakit kronis

Dalam studi yang diterbitkan di Journal of Internal Medicine, diet yang memasukkan banyak ikan, sayuran, buah-buahan, whole grain, legume, produk dairy low-fat, kacang-kacangan serta biji-bijian disebutkan dapar menurunkan risiko penyakit kronis, seperti penyakit jantung dan diabetes.

Baik untuk para ibu

Dalam studi yang dilakukan oleh tim peneliti dari School of Medicine, University of Wollongong, Australia, ditenukan bahwa mengonsumsi ikan salmon selama hamil dan menyusui dapat menunjang perkembangan otak janin.

Ini disebabkan karena salmon penuh dengan DHA, sejenis lemak tak jenuh ganda yang hadir dalam ikan berminyak dan merupakan sumber kolin yang baik, yang tentu akan mendukung kesehatan kognitif.

Memperkuat tulang

Menurut studi yang diterbitkan di jurnal Nutrients, kombinasi asam lemak tak jenuh ganda dan vitamin D dalam ikan salmon juga dapat meningkatkan kesehatan tulang dan mengurangi risiko osteoporosis dan patah tulang.

Selain itu, salmon juga mengandung sedikit kalsium dan magnesium, senyawa lain yang menyehatkan tulang.

Anti radang

Beberapa kandungan nutrisi dalam ikan salmon, termasuk vitamin D, dapat membantu melawan peradangan dan melindungi sel dari kerusakan DNA.

Karena itu, mengonsumsi setidaknya dua porsi ikan salmon per minggu dapat menurunkan risiko terjadinya berbagai kondisi yang dipicu peradangan kronis, seperti penyakit jantung, diabetes, dan menurunnya fungsi kognitif.

Membantu menjaga berat badan

Menjaga berat badan agar tetap sehat merupakan langkah penting untuk mencegah penyakit kronis seperti diabetes tipe 2, penyakit jantung, dan diabetes.

Ini disebabkan karena ikan salmon mengandung protein tanpa lemak dan lemak tunggal tak jenuh, yang juga akan membuat kita kenyang lebih lama.

Memperpanjang umur

Studi yang diterbitkan di American Journal of Clinical menemukan bahwa orang-orang yang mengonsumsi ikan secara rutin, terutama jika dipanggang atau dibakar, dapat hidup lebih lama dibanding mereka yang memakan sumber protein lainnya.

Merupakan makanan selepas olahraga yang baik

Memakan salmon yang kaya akan zat besi dan memadukannya dengan bayam dan kacang-kacangan dapat membantu meningkatkan aliran oksigen ke sel tubuh dan membantu kontraksi otot, yang penting untuk menjaga pembuluh darah dan organ tubuh tetap sehat.

Selain itu, asam lemak yang dapat melawan peradangan dalam salmon juga dapat mempercepat pemulihan cedera, yang sangat berguna bagi mereka yang rutin beolahraga.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/05/17/154642020/15-manfaat-kesehatan-mengonsumsi-ikan-salmon

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke