Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Coperni Gandeng Puma Bikin Sepatu Sepak Bola "Hybrid" Bisa untuk Pesta

Coperni adalah merek Perancis yang didirikan pada tahun 2013 oleh dua penata gaya Sébastien Meyer dan Arnaud Vaillant.

Kolaborasi ini hadir dalam bentuk sepatu "hybrid" bergaya sepak bola yang bisa pula dipakai untuk pesta makan malam.

Nah, kini tampilan resmi dari kreasi kolaborasi ini telah hadir, menjadi kolaborasi kedua kalinya antara Puma x Coperni.

Sepatu yang saat ini belum diberi nama ini hadir dalam tiga pilihan warna, yaitu hitam, putih, dan kuning.

Pada bagian atas sepatu yang kental dengan kesan sporty tersebut, terlihat mirip dengan koleksi sepatu Future Puma, yang dilengkapi dengan desain zigzag.

Selain itu, outsole sepatu ini tidak lagi menggunakan konsep studs dan lebih memilih untuk menggunakan nub berbentuk segitiga yang besar dan datar.

Lalu, bagian ujung sepatu berbentuk kotak, karena inspirasi keseluruhan untuk sepatu ini berasal dari arsitektur dan teknologi Perancis yang tangguh.

Meskipun sepatu ini belum memiliki tanggal rilis resmi, kita sudah dapat melihat lebih dekat desain uniknya lewat foto-foto di sini.

Atau, kita bisa terus memantau halaman Instagram resmi Coperni untuk detail lanjutan mengenai peluncuran produk unik ini. 

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/10/05/150000720/coperni-gandeng-puma-bikin-sepatu-sepak-bola-hybrid-bisa-untuk-pesta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke