KOMPAS.com - ‘Yeezy Yeezy Yeezy Yeezy just jumped over Jumpman’, begitu Kanye West menyanyikan lagu rap ‘Facts’ dari album ‘The Life Of Pablo’. Lirik ini menceritakan betapa kuat pengaruh Kanye di dunia fashion, terutama sneakers.
Faktanya, semua orang menyebut Yeezy belakangan ini. Pameran sneakers tanpa Yeezy bagai sayur tanpa garam. Yeezy sudah menjadi gaya hidup, dan produk yang menggunakan nama itu dicari orang. Mengapa bisa begitu? Bagaimana ceritanya Kanye memulai brand Yeezy?
Dua tahun kemudian, lahirlah ‘Red October’ yang terkenal. Namun sneakers ini sekaligus mengakhiri hubungan kerjasama Kanye dengan Nike karena kabarnya Kanye minta royalti, namun ditolak Nike. Karena hubungan kerjasama selesai, sepatu Red October dianggap barang langka dan harganya pun menggila.
Pada akhir Oktober 2015 Kanye memperkenalkan model yang berbeda, yakni adidas Yeezy 950 Duckboot. Desain kali ini ditujukan untuk penggunaan luar ruang dan bergaya militer. Namun tak seperti pendahulunya, seri ini tidak terlalu menghebohkan para kolektor sneakers. Selain itu harganya yang lebih dari Rp 7 juta juga membuat orang enggan membelinya.
Terakhir, pada 18 November 2017, Yeezy Boost 350 V2 diluncurkan dalam perpaduan warna Semi Frozen Yellow / Grey Steel / Red. Selanjutnya, warna Grey / Bold Orange / Solid Grey akan tersedia pada 25 November, serta peluncuran terakhir yaitu warna Blue Tint / Grey Three / High Resolution Red pada 16 Desember mendatang.
Di Indonesia, peluncuran pada tanggal 25 November dan 16 Desember akan tersedia di toko Adidas Neighborhood Pacific Place, Our Daily Dose Senayan City dan The Goods Dept Pondok Indah Mall 2 seharga Rp 3.599.000.
Baca juga : Ratusan Orang Nginep di Sency, Berharap Bisa Beli Adidas Yeezy
Entahlah, sihir apa yang dipakai Kanye West, sehingga pada hari Jumat ini (24/11/2017), sudah ada tiga ratus lebih orang mengantre di Senayan City, Jakarta, untuk mendaftarkan diri sebagai pembeli. Ini belum antre membeli, tapi mendaftar! Benarlah kata West: ‘Yeezy Yeezy Yeezy Yeezy just jumped over Jumpman’
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.