KOMPAS.com - Setiap kali Kate Middleton tampil di ruang publik, semua orang segera mengamati gaya busana yang dikenakannya. Selain topi dan gaun yang serasi, hal yang menarik darinya adalah sepatu high heels yang dipakainya.
Namun yang menjadi pertanyaan besar selama ini, bagaimana istri Pangeran William ini bisa memakai sepatu hak tinggi tanpa (terlihat) merasa kesakitan?
Istilah "beauty is pain" itu memang benar adanya, tapi kebanyakan wanita rela menahan rasa sakit demi tampil cantik dan sempurna. Namun Kate Middleton bisa memakai high heels sepanjang hari tanpa meringis kesakitan.
Ia menggandeng dan mengawasi anak-anaknya, berjalan di rumput dan aspal, serta melakukan aktivitas lain dengan menggunakan stiletto. Dalam acara-acara penting kerajaan, The Duchess of Cambridge ini memakai heels dengan senyum yang selalu menghiasi wajah.
Rahasianya sebenarnya sederhana. Para wanita penggemar hak tinggi tak perlu lagu merasa penasaran karena Anda pun bisa menerapkannya.
Seorang sumber yang dekat dengan keluarga kerajaan Inggris mengatakan bahwa Kate selalu mengenakan insole atau sol tambahan empuk yang bisa dimasukkan dalam sepatu. Ia biasanya memilih produk Alice Bow yang terbuat dari kulit Italia.
Insole ini dirancang oleh Rachel Bowman untuk melindungi kaki dan tumit saat berjalan. Rupanya, Kate menganggap sol tambahan tersebut sangat cocok untuk kakinya.
"Kate telah memesan beberapa paket, dia pikir produk tersebut sangat nyaman," kata sumber tersebut.
Perusahaan pembuatnya sejauh ini belum mengkonfirmasi apakah mereka memiliki pelanggan kerajaan. Namun dengan adanya informasi tersebut, pihak perusahaan mengatakan mereka akan bersiap-siap dibanjiri pesanan. Jadi, Anda harus menunggu beberapa minggu jika ingin memesannya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.