Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sambut Musim Gugur, Nike Kembali Sajikan Air Force 1 "Flax"

Kompas.com - 04/11/2020, 16:23 WIB
Gading Perkasa,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Hypebeast

KOMPAS.com - Di negara-negara Eropa dan juga di Amerika Serikat, musim gugur biasanya dikaitkan dengan festival, kemeja flanel, dan daun yang berguguran.

Bagi perusahaan sepatu Nike, musim gugur adalah waktu merilis sepatu yang memiliki tema musim gugur, seperti Air Force 1 "Flax" berpotongan rendah.

Sepatu ini terakhir kali dirilis Nike pada 2019 lalu, dan kini kembali hadir tanpa banyak perubahan.

Baca juga: Gaya Keren Shawn Mendes dengan Celana Nike dan Sandal Puma Murah

Nike Air Force 1 Low FlaxVIA HYPEBEAST Nike Air Force 1 Low Flax
Material utama sepatu menggunakan kulit sapi (nubuck) berwarna coklat pucat.

Karena itulah, tidak heran jika AF 1 Low Flax memiliki tampilan layaknya sepatu bot dengan aksen tertentu.

Tali sepatu yang halus dan standar diganti dengan tali berpola yang cenderung kasar.

Pada lubang tali bagian atas, Nike memberikan "mur" berwarna perak metalik, yang menegaskan bahwa AF 1 Low Flax mengambil referensi dari sepatu bot.

Baca juga: Ketika Nike Dirancang Sebagai Barang Mewah, Apa Jadinya?

Nike Air Force 1 Low FlaxVIA HYPEBEAST Nike Air Force 1 Low Flax
Sentuhan warna hitam ada di dua bagian, yaitu pada branding "Nike Air" yang di bagian lidah dan insole.

Detail branding lainnya yaitu logo Swoosh berwarna coklat gandum di panel samping dan logo Nike Air pada penyangga tumit yang dicetak debossed.

Midsole bertuliskan "Air" dan outsole karet melengkapi tampilan sepatu ini.

Nike Air Force 1 Low "Flax" saat ini tersedia di situs Nike dan pengecer seperti Titolo dengan banderol harga yang ditetapkan sebesar 130 dollar AS atau setara Rp 1,8 juta.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Hypebeast
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com