Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 31/03/2021, 17:17 WIB
Gading Perkasa,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kabar peluncuran biskuit Oreo Lady Gaga sudah terdengar sejak akhir tahun lalu.

Pada awal Desember 2020, penyanyi Lady Gaga mengunggah video berdurasi singkat yang memperlihatkan kemasan biskuit itu di Twitter.

Sesuai namanya, Oreo Lady Gaga adalah biskuit hasil kolaborasi antara merek biskuit Oreo dan penyanyi "Rain On Me" tersebut.

Terlihat di video, biskuit Oreo memiliki warna pink golden dan krim berwarna hijau, yang mengambil inspirasi dari album keenam sang penyanyi, "Chromatica".

"Kolaborasi ini terinspirasi oleh dunia Chromatica, di mana kebaikan mengatur segalanya," kata Lady Gaga kala itu.

"Saya suka biskuit merah muda dengan krim hijau ini, semoga itu mencerahkan hari kalian, seperti halnya saya!"

Baca juga: Ada Oreo Edisi Spesial Lady Gaga

Nah, biskuit Oreo x Lady Gaga hadir dalam dua kemasan, yaitu 345 gram dan 88 gram.

Untuk kemasan 345 gram, desain logo Oreo terlihat di bagian atas, teks Lady Gaga abu-abu di bagian tengah yang terbelah oleh efek tampilan biskuit, dengan warna kemasan merah muda metalik.

Sementara kemasan 88 gram bentuknya lebih kecil dan memanjang, dengan logo khas Oreo, teks Lady Gaga merah muda, serta kemasan berwarna perak.

Kendati Oreo hanya merilisnya secara terbatas, nyatanya banyak pedagang di Tanah Air yang juga menjual biskuit Oreo x Lady Gaga di situs belanja online.

Di situs e-commerce seperti Tokopedia --misalnya, ada yang menjual biskuit tersebut dalam rentang harga Rp 230.000-Rp 395.000 untuk yang kemasan 345 gram.

Sedangkan di situs belanja Shopee, ada yang menjual Oreo x Lady Gaga kemasan 88 gram seharga Rp 145.000-Rp 182.000.

Baca juga: Oreo Hadirkan Huruf dan Emoji dalam Edisi Spesial

Di Shopee pula, biskuit Oreo x Lady Gaga kemasan 345 gram dijual sedikit lebih mahal, mulai dari Rp 250.000-Rp 536.000.

Bagaimana rasanya?

Dengan harga yang di atas rata-rata biskuit pada umumnya, kita mungkin mempertanyakan bagaimana rasa dari Oreo x Lady Gaga ini.

Salah satu YouTuber Indonesia, Rachel Goddard, membagikan testimoni terkait rasa biskuit tersebut di kanal miliknya.

Video tersebut dibagikan Rachel pada 22 Februari lalu.

"Ini gue bukanya pelan-pelan banget nih, mohon maap ya Rp 450.000. Kalau yang punya mbak Gaga (Lady Gaga) bukanya udah kayak enggak ada perasaan bersalah," kata Rachel.

Rachel pun mulai membagi biskuit tersebut menjadi dua, dan memakan bagian biskuit tanpa krim terlebih dahulu.

Baca juga: Biskuit Oreo Supreme, Diburu Banyak Orang Meski Harganya Selangit

"Karena biasanya Oreo warnanya hitam, gue udah kebayang di otak rasanya kayak apa."

"Cuma karena ini warnanya pink, gue mikirnya ini bakalan rasa stroberi atau raspberry. Tapi, justru susunya lebih terasa dibandingin Oreo yang hitam," sebut dia.

Sedangkan untuk krim biskuit Oreo x Lady Gaga yang berwarna hijau, dia menyebut rasanya seperti pandan.

"Tapi pas dicium tuh enggak ada bau pandannya. Kalau krim Oreo yang putih itu kan rasa susu, dan lebih lembek. Nah, kalau ini enggak terlalu lembek, karena dikunyahnya pakai sedikit usaha."

Ketika dimakan secara utuh, Rachel menyebut biskuit ini lebih terasa kandungan susunya dan lebih manis.

"Kalau dimakan bersamaan, di ujungnya itu kayak ada rasa pahit sayur gitu loh," sebut dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com