Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/10/2021, 21:08 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

Namun, bangun pagi dan menjadikan olahraga sebagai aktivitas pertama di pagi hari memberi banyak manfaat, termasuk memberi energi untuk beraktivitas dan lebih mungkin menjaga rutinitas olahraga.

Sementara menjadwalkan olahraga di sore atau malam hari cenderung lebih rentan terganggu oleh kesibukan harian.

Baca juga: Ternyata, Olahraga di Pagi Hari Baik untuk Otak

4. Lebih berisiko mengembangkan diabetes

Salah satu akibat sering begadang juga termasuk membuat diabetes lebih sulit dikelola.

Sebuah studi tahun 2013 di Diabetes Care menemukan, bagi orang dengan diabetes tipe 2, memiliki waktu tidur lebih lama berkaitan dengan kontrol glikemik yang lebih buruk, bahkan setelah para peneliti mengontrol durasi tidur total.

Durasi tidur memang merupakan hal penting. Tapi, waktu kapan kita tidur juga tak kalah pentingnya.

Penelitian lain pada penderita diabetes juga menunjukkan hubungan antara kebiasaan begadang dan kadar kolesterol yang tidak sehat.

Baca juga: 4 Manfaat Jalan Kaki untuk Penderita Diabetes

5. Lebih berisiko kurang tidur

Salah satu risiko kesehatan akibat sering begadang adalah kurang tidur secara keseluruhan, jika dibandingkan orang-orang yang tidur dan bangun lebih awal.SHUTTERSTOCK Salah satu risiko kesehatan akibat sering begadang adalah kurang tidur secara keseluruhan, jika dibandingkan orang-orang yang tidur dan bangun lebih awal.
Salah satu risiko kesehatan akibat sering begadang adalah kurang tidur secara keseluruhan, jika dibandingkan orang-orang yang tidur dan bangun lebih awal.

Misalnya, jika orang yang terbiasa begadang tidur pukul 02.00 atau 03.00, tapi mereka harus bekerja pukul 09.00. Kemungkinan mereka tidak bisa mendapatkan kualitas tidur yang baik seperti seharusnya.

Orang-orang sering begadang tapi bekerja di hari kerja biasa cenderung menebus kekurangan tidurnya di akhir pekan.

Namun, penelitian menemukan bahwa kekurangan tidur tidak mudah untuk dikejar. Selain itu, menebus kekurangan tidur di akhir pekan malah akan menggeser jadwal tidur di akhir pekan dan menyebabkan risiko kesehatan lainnya.

Baca juga: Yang Terjadi Pada Tubuh Bila Menghabiskan Akhir Pekan dengan Tidur

4. Lebih berisiko celaka saat berkendara

Salah satu risiko kesehatan akibat sering begadang adalah lebih rentan mengalami kecelakaan saat berkendara. SHUTTERSTOCK Salah satu risiko kesehatan akibat sering begadang adalah lebih rentan mengalami kecelakaan saat berkendara.
Masuk akal jika banyak orang yang sering begadang cenderung merasa mengantuk di pagi hari dan kurang fokus, dibandingkan orang-orang yang tidur dan bangun lebih awal.

Itulah mengapa, salah satu risiko kesehatan akibat sering begadang adalah lebih rentan mengalami kecelakaan saat berkendara.

Sebuah studi di jurnal Accident Analysis and Prevention menemukan bahwa orang-orang yang sering begadang lebih sulit fokus dan lebih rentan mengalami kecelakaan saat berkendara di pagi hari.

Para penulis mengatakan, temuan mereka menunjukkan pentingnya penyesuaian jam kerja individu, misalnya mengurangi tugas harus mengemudi atau tugas penting lainnya selama waktu yang "tidak optimal" tersebut.

Baca juga: Alasan Pria Lebih Sering Alami Kecelakaan Daripada Wanita

5. Penurunan prestasi pada remaja

Salah satu risiko kesehatan akibat sering begadang adalah penurunan performa di sekolah yang terjadi pada remaja.SHUTTERSTOCK Salah satu risiko kesehatan akibat sering begadang adalah penurunan performa di sekolah yang terjadi pada remaja.
Sering begadang tak hanya dilakukan oleh orang dewasa, tetapi juga sebagian remaja.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com