Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 14/02/2023, 05:05 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Ini juga merupakan praktik yang baik untuk menyeka maupun membilas pot tanaman dan nampan untuk menghilangkan hama membandel yang mungkin bersembunyi di bawah pinggirannya.

Kita mungkin juga perlu mencoba menggunakan larutan hidrogen peroksida yang dapat bekerja untuk membasmi serangga dari tanah tanaman hias.

Baca juga: 5 Tanaman Pengusir Hama, Cocok untuk Musim Hujan

5. Gunakan pengendalian hama jangka panjang

Saat memindahkan tanaman hias kembali ke tempat semula di rumah, siapkan pengendalian hama jangka panjang pada tanaman.

Untuk memastikan tanaman tersebut terhindar dari hama tanaman hias di masa mendatang, rawatlah tanaman tersebut dengan minyak mimba.

Sebagai alternatif, semprotkan tanaman dengan minyak hortikultura atau konsentrat lilin cabai yang dapat mencegah hama tanaman hias umum hingga dua minggu per semprotan.

6. Perangkap atau vakum serangga

Jika tanaman pengusir lalat tidak berhasil, atasi hama lalat dengan menggunakan perangkap lalat berwarna kuning yang lengket.

"Disarankan juga untuk menempatkan beberapa perangkap lalat ini di dalam pot seluruh tanaman hias untuk membantu mengingatkan kita akan adanya serangan hama di masa depan sejak dini," ungkap Katy.

Untuk serangga terbang dalam jumlah yang lebih banyak, cobalah menggunakan semprotan lalat dan kemudian menyedot serangga yang mati atau serangga yang tersisa untuk mengendalikannya sebelum menyebar lebih banyak lagi.

Baca juga: Waspadai, 7 Jenis Hama Tanaman Cabai dan Gejalanya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com