Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - Diperbarui 01/04/2023, 10:33 WIB
Gading Perkasa,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ada beberapa tanda jelas atau red flag yang menyiratkan sudah waktunya kita berhenti dari pekerjaan saat ini demi perkembangan karier.

Namun seringkali ada perasaan ragu untuk resign. Padahal, kita sudah merasa jenuh di kantor tersebut.

Mungkin pula, kita bisa belajar dari kisah wanita bernama Amy Porterfield.

Pada 2009 lalu, ia memiliki pekerjaan yang nyaman sebagai direktur pengembangan konten di perusahaan Anthony (Tony) Robbins.

Ketika itu, dia memiliki gaji tetap, bahkan memenuhi syarat promosi. Namun, di titik tertentu dia menyadari keinginan lebih dalam dirinya.

Baca juga: 16 Alasan Resign yang Bisa Disampaikan Saat Wawancara Pekerjaan Baru

Pekerjaan itu mengantarkannya kepada orang-orang yang membangun bisnis online dan dia mendambakan kebebasan harian.

Porterfield akhirnya meninggalkan pekerjaan tetapnya, lalu mencoba berbagai bisnis, termasuk menjual dan membuat kursus online.

Di tahun 2019, dia meluncurkan Digital Course Academy.

Melalui platform ini, dia mengajari orang lain cara memulai bisnis kursus online secara mandiri. Hasilnya, platform tersebut sukses besar.

"Itu adalah peluncuran terbesar yang pernah saya lakukan. Umpan balik terbaik yang pernah saya dapatkan," kata Porterfield, seperti dikutip laman CNBC.

Selama bertahun-tahun, dia sudah membantu 50.000 orang dan meraup pundi-pundi hingga puluhan juta dollar.

Pada Februari lalu, Porterfield menerbitkan sebuah buku berjudul Two Weeks Notice: Find the Courage to Quit Your Job, Make More Money, Work Where You Want, and Change the World.

Kini, buku tersebut menjadi buku paling laris di New York Times.

Baca juga: 7 Cara Elegan Menyikapi Atasan Toxic, Jangan Buru-buru Resign!

"Saya berharap orang-orang yang membeli buku itu adalah mereka yang berada di bilik dan melihat sekeliling sambil berpikir 'pasti ada sesuatu yang lebih baik untuk saya'," jelasnya.

Porterfield berbagi tiga tips yang menandakan sudah waktunya kita berhenti dari pekerjaan saat ini dan memulai karier lebih baik di tempat lain.

Halaman:


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com