Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berapa Lama Waktu yang Tepat untuk Menjawab Pesan

Kompas.com - 12/12/2023, 21:30 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Dalam beberapa kasus hal ini bisa saja berhasil. Tapi, tidak semua perempuan suka menunggu dan alhasil mereka akan pergi.

2. Orang terdekat yang dicintai

Selanjutnya, mari kita bahas tentang pesan singkat, email, dan panggilan telepon dari lingkaran terdekat seperti istri atau suami, dan anak-anak, mungkin juga teman-teman tertentu, atau keluarga dekat.

Secara pribadi, kita memiliki lingkaran orang yang sangat dekat dan tentu kita akan saling memberikan kabar.

Untuk alasan ini, jika kita melihat panggilan telepon dari istri atau suami, kita tahu bahwa kita harus menerimanya. Bahkan jika ada seseorang di kantor yang sedang melakukan wawancara, kita akan permisi untuk menerima teleponnya.

Ketika berbicara tentang pesan singkat yang tidak terlalu penting, maka kita bisa menunda membalasnya. Jadi, kita tetap perlu memahami di mana batas-batasnya untuk orang-orang terdekat kita.

3. Teman

Teman adalah orang-orang yang biasanya paling lambat kita tanggapi, karena mungkin kita begitu dekat.

Mereka mengerti bahwa kita memiliki hari yang sibuk dan mungkin tidak akan menjawab telepon dari hari Senin hingga akhir pekan.

Jika kita sedang berada di luar kota, kita mungkin tidak akan menjawab selama sepuluh hari. Pada umumnya, teman-teman tidak masalah menunggu selama seminggu, terutama untuk panggilan telepon.

Sementara, untuk pesan singkat atau email, mereka mengharapkan waktu respons yang lebih cepat, mungkin hanya sebuah ucapan sesederhana 'Hai'.

4. Rekan kerja

Untuk komunikasi bisnis, hampir semua penelitian yang ada berfokus pada email.

Berdasarkan sebuah penelitian tahun 2018, 41 persen orang mengharapkan balasan email dalam waktu satu jam dari atasan atau karyawan mereka. Lebih dari 77 persen orang mengharapkan balasan dalam waktu empat jam.

Seiring dengan semakin terhubungnya kita, orang-orang mengharapkan waktu respons yang semakin cepat.

5. Customer service

Bagi kita yang bekerja di bagian penjualan atau customer service, kita pasti tahu bahwa saat seseorang berkomunikasi untuk urusan bisnis, mereka menginginkan respons yang cepat.

Jika itu berupa pesan singkat atau obrolan, mereka mengharapkan respons instan.

Penelitian secara konsisten menunjukkan bahwa pesan seperti 'Kami menerima email Anda dan akan segera membalasnya', membuat pelanggan memiliki pandangan yang lebih baik terhadap perusahaan tersebut.

Mereka memandang perusahaan tersebut lebih kompeten dan peduli, dan mereka lebih cenderung memberikan bisnis mereka.

Pelanggan mengharapkan setidaknya tanggapan email dalam waktu satu jam. Itu adalah batas minimal. Tapi 15 menit adalah yang terbaik.

Siapa pun yang bergerak di bidang penjualan tahu jika kita tidak merespons dalam hitungan menit terhadap seseorang yang ingin membeli mobil atau rumah, maka kita bisa kehilangan penjualan besar itu.

Baca juga: 10 Kebiasaan Orang-orang Sukses Saat Memulai Karier

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com