Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 10/03/2024, 13:30 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

KOMPAS.com - Salah satu permasalahan yang kerap dijumpai saat puasa adalah bibir kering dan pecah-pecah. Bagi sebagian orang, kondisi tersebut cukup menganggu karena kurang nyaman dan dapat menganggu penampilan. 

Namun, tenang saja karena ada sejumlah tips agar bibir tidak kering saat puasa. Jadi, kamu bisa menjalankan puasa dengan nyaman tanpa terganggu bibir kering. 

Baca juga:

Tips agar bibir tidak kering saat puasa

1. Jangan dijilat 

Saat bibir terasa kering, salah satu refleks yang pada umumnya dilakukan adalah menjilat bibir guna membasahinya dengan air liur. Namun ternyata, hal tersebut justru memperparah kondisi bibir kering. 

Dokter Spesialis Kulit, Kelamin, dan Estetik, Dr. Arini Astasari Widodo, SM, SpDVE, mengatakan hindari menjilat bibir jika terasa kering saat puasa. 

“Jika bibir kering, jangan sering dihisap atau dijilat karena akan membuat kulit bibir semakin dehidrasi,” tuturnya saat dikonfirmasi Kompas.com, dikutip Minggu (9/3/2024). 

2. Pakai lip balm 

Ilustrasi pakai lip balmUnsplash Ilustrasi pakai lip balm

Tips agar bibir tidak kering saat puasa selanjutnya adalah menggunakan produk pelembap bibir. Kandungan dalam produk pelembap bibir tersebut mampu menghidrasi kulit bibir. 

“Gunakan lip balm, butter atau lip oil. Sebaiknya hypoallergenic, untuk mencegah iritasi atau alergi pada kulit,” imbuh Arini.

Jika dibutuhkan, kamu bisa mengaplikasikan produk pelembab bibir lebih dari sekali atau lebih sering selama puasa, dibandingkan hari-hari biasa. Jadi, kandungan dalam produk tersebut mampu mengunci kelembapan bibir lebih lama.

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

 

Ilustrasi bibir kering, tips agar bibir tidak kering saat puasa
Shutterstock/Mr.Cheangchai Noojuntuk Ilustrasi bibir kering, tips agar bibir tidak kering saat puasa

3. Minum cukup saat berbuka 

Tidak kalah penting, lanjut Arini, yakni menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik selama puasa. Caranya dengan minum cukup air saat berbuka maupun sahur. 

“Minum yang cukup saat berbuka. Kebutuhan air rata-rata perempuan dewasa 2,7 liter dan laki-laki 3,7 liter,” jelasnya. 

Melansir dari Glamour Magazine, kulit bibir sangat tipis dan halus sehingga menjadi bagian tubuh yang pertama kali menunjukkan tanda-tanda dehidrasi. Oleh sebab itu, penting menjaga tubuh agar tidak dehidrasi, sehingga bibir tidak kering selama puasa.  

Salah satu perbedaan utama antara kulit bibir dan kulit di bagian tubuh lainnya adalah, kulit bibir jauh lebih tipis. Kulit bibir terdiri dari 3-5 lapisan, sementara kulit wajah 16 lapisan,” jelas Konsultan Dermatologis Dr Justine Kluk dilansir dari Glamour Magazine

Baca juga:

4. Jaga ruangan tetap lembap

Ilustrasi humidifier.Shutterstock/New Africa Ilustrasi humidifier.

Selain kondisi tubuh, ternyata faktor lingkungan juga bisa berkontribusi pada kondisi bibir kering, maupun kulit secara umum. Misalnya, ruangan udara yang kering dapat menyebabkan kulit menjadi kering, termasuk bibir. 

Jadi, Arini menyarankan untuk menjaga agar ruangan tetap lembap, khususnya selama puasa. 

“Perhatikan kelembaban ruangan, bisa menggunakan humidifier untuk menjaga kulit agar tetap lembap,” katanya. 

5. Rutin eksfoliasi bibir

Melakukan eksfoliasi bibir secara rutin dapat membuatnya lebih lembut dan terhidrasi, tanpa menghilangkan kelembapan alaminya, dilansir dari Arab News. 

Kamu bisa membuat scrub bibir sendiri di rumah dengan menggunakan bahan-bahan yang mudah dijumpai di dapur seperti madu dan gula. Selain itu, kamu bisa mencampurkan madu, minyak kelapa, dan gula dengan perbandingan yang sama, lalu oleskan campuran tersebut dengan lembut ke bibir. 

Jika engga membuat scrub bibir sendiri di rumah, tenang saja karena tersedia beragam produk scrub bibir di pasaran. 

6. Konsumsi sayuran, buah, dan kacang-kacangan 

ilustrasi buah dan sayur.SHUTTERSTOCK/monticello ilustrasi buah dan sayur.

Jangan lupa untuk konsumsi sayuran, buah, dan kacang-kacangan selama puasa. 

Melansir dari Vogue, kacang-kacangan dan biji-bijian mengandung vitamin, mineral, dan asam lemak esensial yang membuat kulit lembut dan kenyal. Jadi, bisa mencegah bibir kering saat puasa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com