Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tukarkan Botol Plastik Bekas demi Program Membuat Kaki Palsu

Kompas.com - 06/04/2023, 06:06 WIB
Anya Dellanita,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bulan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri memang identik dengan berbagi dan membantu sesama.

Hal itu pula yang dilakukan oleh Yayasan Kaki Kita Sukasada (YKKS), sebuah organisasi asal Bali yang bertujuan untuk membantu pasien yang diamputasi kakinya, dengan membuat kaki palsu dari botol plastik bekas.

“Pasien-pasien kami yang diamputasi kakinya karena kondisi diabetes maupun yang cacat bawaan atau karena kecelakaan, akan kami buatkan kaki palsu."

"Sehingga mereka bisa menjalankan hidupnya dengan produktif dan memberikan dampak yang positif terhadap lingkungan dan komunitasnya.”

Baca juga: The Body Shop Hadirkan Bodycare dengan Keharuman Mawar Inggris

Demikian ujar I Made Aditiasthana, Founder Yayasan Kaki Kita Sukasada dalam webinar Ramadan 2023 bersama The Body Shop pada Selasa (4/4/2023) lalu.

Pria yang akrab disapa Bli Adit itu menambahkan, sebenarnya kegiatan yang dilakukan yayasannya telah berjalan cukup lama, yaitu sejak 2013 lalu.

Programnya pun bukan hanya pembuatan kaki palsu, tetapi juga perawatan bagi pasien kencing manis yang kurang mampu dan pemberdayaan difabel.

“Sekarang sudah memberdayakan lima orang difabel untuk membantu membuat kaki palsu plastik dari botol bekas. Targetnya tahun ini bertambah jadi delapan,” ujar Adit.

Lalu soal pembuatan kaki palsu, Adit mengatakan, untuk membuat satu kaki palsu dibutuhkan sekitar lima kilogram botol plastik bekas.

Baca juga: Rekomendasi Varian Musk The Body Shop sesuai Zodiak

Sehingga, tentu dibutuhkan banyak botol bekas jika ingin membuat banyak kaki palsu bagi mereka yang diamputasi.

Untuk itu, The Body Shop pun turut berpartipasi dalam menyumbangan botol-botol plastik pada YKKS melalui program Bring Back Our Bottles (BBOB).

The Body Shop yang mengajak pelanggan untuk mengembalikan kemasan sampah plastik yang nantinya akan diproduksi menjadi kaki palsu.

“Di momen Ramadhan ini, kami ingin mengajak partisipasi aktif masyarakat untuk mengembalikan kemasan kosong ke toko-toko kami."

"Karena melalui kampanye BBOB kemasan plastik tersebut akan didaur ulang dan diproduksi menjadi kaki palsu untuk penyandang disabilitas yang membutuhkannya.”

Baca juga: The Body Shop Usung Wewangian Baru dengan Kemasan Keberlanjutan

Demikian dikatakan PR & Advocacy Manager The Body Shop Indonesia, Ridha Ichsani, dalam kesempatan yang sama.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com