Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Makanan agar Anak Lebih Fokus di Sekolah, Cocok untuk Bekal

Kompas.com - 27/09/2023, 08:00 WIB
Sekar Langit Nariswari

Penulis

Sumber The Sun

KOMPAS.com - Menyiapkan bekal makan siang untuk anak bukan hanya soal rasa.

Kita juga perlu mempertimbangkan kandungan dan nutrisinya agar bermanfaat untuk anak.

Misalnya, makanan yang bisa meningkatkan energi dan mengurangi kelelahan agar anak tetap fokus saat belajar di sekolah.

Baca juga: Tips Menyiapkan Bekal Makan Siang Anak Satu Hari Sebelumnya

Penting juga menyertakan menu yang kaya vitamin B atau memiliki indeks glikemik rendah di menu bekal makan siang anak karena baik untuk sumber energi.

Dikutip dari The Sun, berikut rekomendasinya:

Roti atau pasta gandum utuh

Makanan ini memiliki indeks glikemik yang lebih rendah sehingga lebih mengenyangkan dan berenergi.

“Anak-anak belajar dan bekerja lebih baik jika mereka memiliki pola yang teratur, termasuk makan," terang Dr Duane Mellor, ahli diet di Aston Medical School di Birmingham.

Baca juga: Gandum Utuh Lebih Kaya Nutrisi dan Manfaat

“Yang terbaik adalah jika makanannya bervariasi dan sehat termasuk sayur-sayuran dan buah-buahan serta sumber energi seperti roti atau pasta gandum utuh atau gandum utuh.”

Pisang

Buah ini kaya akan nutrisi yang berguna mempertahankan konsentrasi dalam jangka waktu lama.

Pisang juga memiliki serat yang membantu tubuh menyerap gula alami secara perlahan dan mencegah kelelahan sehingga anak lebih fokus belajar di sekolah.

Disarankan dijadikan camilan yang cocok dinikmati sebelum makan siang.

Baca juga: 5 Menu Bekal Makan Siang Praktis Tanpa Nasi namun Tetap Mengenyangkan

Bayam baby

Bayam merupakan sumber vitamin A, C dan K1, serta asam folat dan zat besi, yang membantu menciptakan sel darah merah yang membawa oksigen ke seluruh tubuh.

Namun bayam baby memiliki rasa yang lebih enak dan manis selain teksturnya lebih empuk.

Alpukat

Alpukat dan roti panggang gandumHaelthline Alpukat dan roti panggang gandum

Alpukat mengandung vitamin C, E, K, B3, B5 dan B6.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com