Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/01/2024, 14:11 WIB
Dinno Baskoro,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Seiring banyaknya pilihan merek sepatu lokal, tampil modis tak mululu harus merogoh kocek dalam-dalam.

Ada sejumlah merek sepatu lokal di bawah Rp 200.000-an yang bisa menjadi pilihan.

Meski terjangkau, bukan berarti produsen sepatu lokal mengorbankan banyak hal, seperti kenyamanan dan kualitas.

Baca juga: 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Terbaik di Bawah Rp 300.000

Berikut Kompas.com rangkum rekomendasi sepatu lokal berkualitas di bawah Rp 200.000.

Rekomendasi sepatu lokal di bawah Rp 200.000

1. Warrior

Merek sepatu lokal WarriorWarrior Official Merek sepatu lokal Warrior

Jika dilihat sepintas, desain sepatu Warrior memiliki kemiripan dengan Allstar atau Converse. Tetapi bukan berarti mereka tidak memiliki ciri khas tersendiri.

Sebagian besar koleksi sepatunya punya ciri khas khusus seperti berbahan kanvas yang nyaman, dan desain atau siluet bernuansa klasik.

Baca juga: Produk Kosmetik Lokal Tak Kalah dari Merek Impor, tapi...

Awalnya, merek sepatu ini mulai melambung ketika muncul di film Dilan 1999. Di film itu, ada beberapa tipe sepatu Warrior yang ditampilkan seperti Warrior Classic Black White HC.

Melihat kisaran harganya di marketplace, hanya dengan Rp 115.000 saja, kita sudah bisa membeli tipe Warrior Navy HC.

2. Kodachi

Merek sepatu lokal KodachiSepatukodachi.com Merek sepatu lokal Kodachi

Produk sepatu asal Indonesia yang satu ini sebenarnya sudah cukup lama beredar di Tanah Air.

Kodachi yang sudah ada sejak 1975 memiliki koleksi sepatu dengan harga terjangkau. Salah satu yang menjadi ciri khasnya adalah stripe merah dan biru yang terletak di bagian sisi.

Baca juga: 5 Rekomendasi Tas Lokal Perempuan, Mulai dari Rp 100.000-an

Kebanyakan produknya dibanderol antara Rp 150.000 - Rp 200.000-an.

3. Johnson Indonesia

Merek sepatu lokal Johnson IndonesiaJohnson.id Merek sepatu lokal Johnson Indonesia

Jenama fesyen asal Bandung, Jawa Barat ini juga bisa menjadi pilihan jika ingin mencari sepatu berkualitas dengan harga di bawah Rp 200.000.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com