Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/02/2024, 21:10 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Aktor Rio Dewanto menganggap jam tangan sebagai aksesori yang multifungsi.

Sebab, selain menjadi penunjuk waktu, jam tangan juga menunjang penampilannya sehari-hari.

Terlebih sebagai figur publik dengan mobilitas tinggi, ia juga perlu memerhatikan waktu saat berpindah dari satu tempat ke tempat yang lain.

"Saya kan punya banyak kegiatan sehingga perlu menghitung jarak waktu. Belum lagi kalau macet, jadi harus sendiri menghitung waktunya supaya bisa selalu on time," terangnya dalam acara Seiko di Mal Plaza Senayan, Jakarta, Rabu (28/2/2024).

Baca juga:

Soal pilihan jenis jam tangan, aktor berusia 36 tahun itu lebih menyukai jam tangan analog yang lebih klasik.

Menurutnya, dari segi desain, jam tangan analog terlihat lebih timeless dan banyak juga yang stylish.

Selain jam tangan analog, suami Atiqah Hasiholan itu juga kerap mengenakan jam tangan automatic (otomatis) atau quartz bertenaga baterai.

"Tapi kalau yang quartz (sebisa mungkin) saya pilih yang tahan lama," katanya.

Baca juga:

Hal itu, kata dia, agar tidak perlu sering ke toko jam untuk bergonta-ganti baterai di sela kepadatan aktivitasnya.

"Saya rasa semua orang pasti pengin jam tangan itu yang tahan lama," ujar dia.

 
 
 
Sieh dir diesen Beitrag auf Instagram an
 
 
 

Ein Beitrag geteilt von KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com