Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Semangat Persahabatan dalam Desain yang Terinspirasi "My Little Pony"

Koleksi fashion dari Lenny Agustin, Oline Workrobe, Ria Miranda, Bateeq, Chameo Couture, Origo by Phia, Miwa Yellow Line, dan Niluh Djelantik, ini ditampilkan dalam fashion show di ajang Plaza Indonesia Fashion Week di Jakarta (21/3).

Menurut Licensing Director Hasbro Inc untuk Asia Pasifik Melissa Alexander, koleksi fashion ini untuk merayakan kehadiran Hasbro di Indonesia selama 10 tahun.

"My Little Pony yang sudah ada sejak 35 tahun lalu menargetkan untuk semua umur, bercerita tentang persahabatan, menerima teman apa adanya karena setiap orang unik dan spesial," katanya dalam konferensi pers.

Hasbro sendiri sudah sering bekerja sama dengan banyak brand dan desainer. Yang terakhir adalah dengan merek fashion Moschino dan menuai sukses besar.

"Kalau dengan 8 desainer langsung ini yang pertama kalinya," kata Diana Khoo, Category Manager Fashion Hasbro Inc.

Dijelaskan oleh Lim Masulim, Creative Director Chameo Couture yang mewakili para desainer, dalam kolaborasi ini setiap desainer mengembangkan ide berdasarkan tema My Little Pony, namun masih memiliki benang merah.

"Koleksi ini mengangkat tentang persahabatan dan memiliki elemen playful, terbuka, dan berani berimajinasi untuk mencoba sesuatu yang provokatif," kata Liam.

Bukan hanya dari warna-warna cerah, setiap desainer juga menciptakan karya yang bernuansa ceria dan modern, namun memiliki detail yang mengungkapkan proses kreatif dibaliknya.

Niluh Djelantik, desainer sepatu, mengatakan, setiap pasang desain sepatu yang dibuat untuk koleksi ini, adalah untuk merayakan latar belakang berbeda dan etnik setiap orang.

Sementara itu desainer Ria Miranda menciptakan busana yang serba playful menggunakan bahan tule dan rok tumpuk, dan koleksi busana ibu dan anak.

https://lifestyle.kompas.com/read/2018/03/23/110902120/semangat-persahabatan-dalam-desain-yang-terinspirasi-my-little-pony

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke