Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tips Membersihkan Berbagai Noda Membandel di Tempat Tidur Anak

Entah karena anak mengompol, mimisan hingga mengeluarkan darah, atau memuntahkan makanan, semua ini akan meninggalkan noda dan mengganggu kenyamanan anak ketika tidur.

Tapi jangan khawatir. Kita dapat membersihkan noda tersebut dengan mudah, tergantung dari jenis nodanya.

1. Membersihkan noda darah

Untuk noda darah di tempat tidur, tuangkan sedikit cairan hidrogen peroksida dan bersihkan noda. Kita bisa menambahkan cairan sesuai kebutuhan.

Kemudian, bilas cairan tersebut dengan air dan biarkan hingga mengering.

2. Membersihkan noda muntah

Pertama-tama, taburkan soda kue di atas permukaan tempat tidur yang terkena noda.

Tuangkan cuka di atas soda kue tadi dan diamkan selama beberapa jam, lalu dibersihkan dan dilap dengan kain basah. Tunggu sampai mengering.

3. Membersihkan noda ompol

Campurkan dua sendok makan soda kue dengan beberapa tetes sabun cuci piring, lalu tambahkan cairan hidrogen peroksida kira-kira satu cangkir.

Tuangkan larutan pada permukaan tempat tidur yang terkena noda dan biarkan mengering.

Bersihkan area noda dengan vakum uap, atau semprotkan cairan disinfektan di atas noda yang mengering guna menghilangkan bau.

Agar lebih praktis, kita dapat melapisi tempat tidur anak dengan satu alas kasur atau mattress pad dan sprei tahan air, lalu lapisi kembali dengan mattress pad dan sprei tahan air kedua.

Ketika anak mengompol, mimisan, atau muntah selama tidur, lepaskan lapisan yang terkena noda dan masukkan ke dalam mesin cuci.

https://lifestyle.kompas.com/read/2022/03/16/080000720/tips-membersihkan-berbagai-noda-membandel-di-tempat-tidur-anak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke