Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kebiasaan Penting dalam Rutinitas Skincare di Usia 30-an

Jika di usia 20-an kita masih lebih banyak mengeksplorasi berbagai jenis produk skincare, maka di usia 30-an kita perlu memiliki kebiasaan yang terbilang lebih mapan dalam hal rutinitas skincare.

"Usia 30-an adalah masa di mana stres dan perubahan hormon dapat benar-benar memengaruhi kondisi kulit kita," ungkap ahli kecantikan selebritas, Renee Rouleau.

Menurut dia, hal ini disebabkan karena hormon-hormon pertumbuhan mulai melambat, sehingga kulit tidak bisa memperbaiki dirinya sendiri seperti yang terjadi pada usia 20-an.

"Di usia 30-an, kita juga mungkin akan berhadapan dengan flek-flek hitam, bekas jerawat, dan garis-garis halus yang sebelumnya tidak pernah ada," kata Rouleau.

"Jadi, sudah waktunya untuk merawat kulit dengan lebih serius melalui pengaplikasian skincare sehari-hari," sebut dia.

Cara menyesuaikan diri dengan skincare di usia 30-an

Menurut Rouleau, banyak orang di usia 30-an jatuh ke dalam kebiasaan menggunakan skincare yang sama di pagi dan malam hari.

"Padahal, penting untuk memahami bahwa kebutuhan skincare pagi dan malam hari itu berbeda," ujar dia.

Pada pagi hari, kulit kita lebih banyak terpapar sinar UV dan stresor lingkungan yang membuatnya menua.

Sementara pada malam hari, kulit akan masuk ke mode perbaikan untuk pulih dari semua itu.

Jadi, rutinitas skincare pagi hari haruslah tentang perlindungan yang melibatkan serum antioksidan dan sunscreen.

Kemudian, rutinitas skincare malam hari harus fokus pada peremajaan dengan menggabungkan produk-produk seperti retinol, peptida, dan eksfoliasi secara kimiawi, yang diikuti krim malam.

Mulai memasukkan produk anti-penuaan

Seorang dokter kulit yang berbasis di New York, Dr Debra Jaliman, MD, menuturkan bahwa di usia 30-an penting untuk mulai menggunakan produk anti-penuaan.

"Dengan memulainya di usia 30-an, kita dapat mencegah tanda-tanda penuaan, sehingga kita tidak akan terlalu banyak berurusan dengan masalah penuaan kulit nantinya," kata dia.

Selain sunscreen, Rouleau pun merekomendasikan untuk menggunakan produk skincare lainnya yang mengandung retinol atau vitamin A guna mendorong pergantian sel dan mencegah penuaan.

"Pada usia 30-an, kita bisa mulai dengan menggunakan retinol yang dijual bebas seperti serum sekali atau dua kali seminggu, kemudian secara bertahap meningkat menjadi tiga atau empat malam seminggu," ujar Rouleau.

"Setelah menggunakannya selama enam hingga sembilan bulan, kita dapat beralih ke retinoid yang diresepkan."

"Tapi, diperlukan waktu sekitar enam minggu untuk melihat hasil dari penggunaan retinol," imbuh dia.

https://lifestyle.kompas.com/read/2022/11/09/190000720/kebiasaan-penting-dalam-rutinitas-skincare-di-usia-30-an

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke