Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Anjing Presiden Biden Sering Gigit Staf Gedung Putih, Mungkin Ini Penyebabnya

Anjing berumur dua tahun itu setidaknya 11 kali mengigit agen Secret Service yang berjaga di tempat tinggal keluarga presiden itu.

Salah satu petugas bahkan harus dibawa ke rumah sakit karena luka di lengan dan pahanya yang cukup parah.

Insiden ini bisa menjadi pelajaran untuk para pemilih hewan peliharaan lainnya soal risiko anjing berperilaku reaktif dan menggigit.

Hal tersebut bisa terjadi pada anjing yang tenang atau bahkan pernah belum menggigit maupun dipicu perilaku orang di sekitarnya.

"Salah satu kesalahan umum adalah orang percaya bahwa anjing yang pernah mereka lihat atau berinteraksi sebelumnya akan berinteraksi dengan mereka dengan cara yang sama," kata Dr. Cherese Sullivan, dokter hewan di Rumah Sakit Hewan Skyline Houston.

Padahal itu belum tentu benar dan bisa berakibat pada insiden buruk.

Penyebab anjing suka mengigit

Nick White, mantan agen Secret Service sekaligus pemilih agen pelatihan anjing penjaga, Off Leash K9 Training mengatakan kebiasaan mengigit bisa jadi tanda masalah perilaku pada anjing.

Hal tersebut tentunya harus ditangani agar kita bisa hidup berdampingan.

Identifikasi pemicunya

Anjing peliharaan yang mendadak sering mengigit bisa jadi karena pemicu stres lingkungan sehingga mereka merasa terkejut, stres, takut, atau perlu mempertahankan wilayahnya.

Jika kita membiarkannya, anjing akan mengira jika mengigit adalah mekanisme yang tepat untuk melepaskan diri dari pemicu stres.

“Mereka juga bisa menggigit karena merasa terancam. Atau karena mereka berusaha melindungi sesuatu yang berharga bagi mereka,” kata Sullivan.

Dr. Blake Hardin, seorang dokter hewan di Belanda mengatakan, insiden Commander bisa jadi dipicu tingkat kebisingan, kesibukan dan jumlah orang di Gedung Putih.

Sosialisasi

Para pemilik anjing peliharaan perlu mulai memperkenalkan hewannya pada orang dan situasi berbeda di usia 8-20 minggu sebagai tahapan awal sosialisasi.

“Umumnya, apa yang kita lihat terkait dengan anjing yang agresif,..sebagian besar hal ini hanya didasarkan pada kurangnya sosialisasi pada usia muda,” kata White.

Setelah usia tersebut, sebenarnya belum terlambat untuk melatih anjing bersosialisasi dengan pendekatan yang positif.

Misalnya, memberi anjing peliharaan hadiah berharga setiap kali berkenalan dengan orang atau lingkungan berbeda.

Penyakit atau cedera juga bisa berpengaruh

Terkadang, anjing juga menggigit saat merasa tidak enak badan.

“Jika Anda menyentuh sesuatu dan seekor hewan secara alami akan kembali dan menggigit, itu mungkin cara mereka berkata, 'Itu menyakitkan. Tolong jangan lakukan itu,’” kata Hardin.

Perilaku agresif itu juga bisa jadi bersifat hormonal, yang dialami di usia tertentu, khususnya saat akan mencapai kematangan seksual.

“Jika Anda memiliki anjing pekerja… dan anjing tersebut tidak benar-benar melakukan tujuan hidupnya, hal itu akan menciptakan kecemasan pada hewan tersebut, kegelisahan,” kata Hardin.

Kegelisahan itu bisa berubah menjadi gigitan jika ditangani dengan salah.

Misalnya, anjing ras Australian shepherd yang seharusnya lari 8-9 kilometer per hari karena dibiakkan untuk menggembalakan domba tapi malah terkurung di rumah saja.

Dalam situasi ini, para pemilik anjing bisa mengatasi kegelisahan tersebut dengan melatih otaknya lewat mainan atau latihan tertentu.

Jangan hanya memanjakan anjing dengan camilan atau snack karena akan memperburuk kondisi mereka.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/10/13/094516320/anjing-presiden-biden-sering-gigit-staf-gedung-putih-mungkin-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke