Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menerjemahkan Bunyi Aroma di Pameran Alchemist Spectrum

KOMPAS.com - Merek parfum Alchemist menggelar pameran multisensori yang akan melibatkan berbagai indera kita lewat instalasi seni yang indah serta bunyi-bunyian yang diterjemahkan dari setiap koleksi parfum Alhemist.

CEO Alchemist Fragrance, Tinanda Nabila, mengatakan pameran ini memadukan dunia seni mix media dengan daya tarik misterius dari parfum.

"Di pameran ini kami ingin membawa sebuah pengalaman baru kepada audience yang hadir, bahwa ada kesamaan dari fragrance yang juga sebuah seni, seperti Alchemist meracik ingridient terbaik untuk top note, middle note, dan base note, yang akhirnya menjadi sebuah wewangian klasik yang dapat dinikmati banyak orang," katanya.

Pameran ini menggandeng seniman muda tanah air, yaitu Mira Rizki Kurnia yang memang dikenal banyak mengekspresikan audio art dalam instalasi Denting dalam Bising, serta kurator Bob Edrian.

Dalam pameran ini, pengunjung akan memasuki enam zona atau ruangan yang mewakili setiap koleksi parfum Alchemist. Misalnya saja di zona Powder Room, ditampilkan instalasi batu dan pasir putih yang lembut, serta bunyi ombak yang lembut.

Zona lain adalah Pink Laundry yang menggambarkan kelembutan dan ketenangan, Galleria yang seperti taman bunga, Home Garden yang didominasi padang ilalang, Get My Mojo Back yang menampilkan ruangan disko, Out West yang menggambarkan keringnya alam di California, serta yang terbaru Onirique yang menghadirkan instalasi karya Mira.

Pameran inovatif ini berhasil mengeksplorasi hubungan kuat antara indera kita, menunjukkan bagaimana fragrance dapat membangkitkan emosi, kenangan, dan bahkan mempengaruhi persepsi kita terhadap seni visual.

Di akhir ruang pameran kita juga bisa mencium dan bertanya seputar berbagai aroma parfum koleksi Alchemist.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/10/29/115734320/menerjemahkan-bunyi-aroma-di-pameran-alchemist-spectrum

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke