Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Kerja Peeling untuk Bikin Kulit Halus dan Cerah

KOMPAS.com - Peeling di klinik kecantikan merupakan cara efektif untuk meningkatkan kualitas kulit menjadi lebih halus, warna lebih cerah dan rata, serta bebas jerawat.

Perawatan chemical peeling adalah metode perawatan yang melibatkan pengelupasan lapisan kulit terluar (epidermis) untuk merangsang regenerasi kulit yang baru.

Dalam perawatan ini dokter akan mengoleskan cairan asam yang telah diformulasikan secara medis.

Prinsip dasar dari prosedur peeling adalah untuk mempercepat regenerasi kulit. Ini berarti lapisan kulit yang seharusnya belum waktunya berganti akan mengalami pergantian lebih cepat dari biasanya.

“Artinya kulit yang belum saatnya berganti ketika diaplikasikan (cairan peeling) dia akan berganti lebih cepat,” tambah dr. Radita.

Jika biasanya proses regenerasi kulit terjadi selama 40-an hari, dengan peeling proses tersebut dipercepat hingga lima hari.

“Nah setelah peeling pergantian kulit wajah terjadi secara bersama-sama, jadi itu akan membuat warna kulit menjadi rata,” jelas dr. Radita.

Ia menyebut, setelah satu kali peeling biasanya sudah dapat terlihat hasilnya. Namun setiap orang memiliki kondisi dan respon kulit yang berbeda-beda.

Walau eksfoliasi yang biasa kita lakukan di rumah dengan skincare mengandung asam, tetapi peeling di klinik memiliki cara kerja berbeda.

Menurut dr.Radita, eksfoliasi berfokus pada membersihkan kotoran dan sel-sel kulit mati yang menempel di permukaan kulit.

Proses ini tidak melibatkan penggantian lapisan kulit itu sendiri, namun hanya membersihkan permukaan.

"Sedangkan peeling berbeda karena melibatkan regenerasi lapisan kulit. Saat melakukan peeling, kita secara aktif mengganti lapisan kulit yang baru, sehingga tidak hanya membersihkan permukaan kulit, tetapi juga mempercepat proses regenerasi kulit," ujarnya.

Setelah proses peeling kulit akan mengelupas, biasanya sampai 5 hari. Pada fase ini sebaiknya jangan menarik-narik kulit yang mengelupas.

Setelah fase ini dilewati, kita akan mendapati kulit yang lebih halus, bersih, dan cerah.

https://lifestyle.kompas.com/read/2023/11/24/161200620/cara-kerja-peeling-untuk-bikin-kulit-halus-dan-cerah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke