Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gaya Sandiaga Pakai Batik Ecoprint dan Sepatu Tenun di IFW 2024

Dalam gelaran tersebut, Sandiaga pun memamerkan keseluruhan outfit yang dikenakannya, yang berasal dari produk-produk lokal berkelanjutan.

Mulai dari atasan, Sandiaga menerangkan bahwa ia mengenakan outer batik ecoprint yang dibeli dari desa wisata.

"Ini kelihatannya batik ecoprint dengan menggunakan tenun lurik yang mungkin berasal dari wilayah Yogyakarta," katanya kepada wartawan usai pembukaan IFW 2024.

Kemudian pada alas kaki, politisi berusia 54 tahun itu terlihat memakai sepatu kulit perpaduan warna cokelat dan oranye dengan sentuhan corak kain tenun.

Menurutnya, sepatu ini dibuat oleh salah satu merek kebanggaan lokal yang juga berkolaborasi dengan beberapa produk tenun, yakni Exodos 57.

Meski berasal dari Bandung, Jawa Barat, namun Exodos 57 telah banyak mengangkat budaya dari daerah lain di Indonesia melalui kain tenun yang dipasang pada beberapa koleksi sepatunya.

"Yang saya pakai ini kain tenunnya dari Palu, Sulawesi Tengah," ujar Sandiaga.

"Menariknya, ada ornamen yang menggambar megalitik, temuan-temuan megalitik pariwisata yang ada di Sulawesi Tengah," jelas dia.

Dan sebagai aksesori yang melengkapi penampilannya, Sandiaga juga mengenakan hiasan kepala tradisional bernama udeng berbasis batik dengan perpaduan Sunda dan Jawa.

https://lifestyle.kompas.com/read/2024/03/27/171700420/gaya-sandiaga-pakai-batik-ecoprint-dan-sepatu-tenun-di-ifw-2024

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke