Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Morning Sickness Terjadi pada Usia Kehamilan Berapa Bulan?

JAKARTA, KOMPAS.com – Morning sickness atau mual pada pagi hari dialami oleh setidaknya 80 persen ibu hamil.

Gejala morning sickness ditandai dengan mual, dengan atau tanpa muntah, serta kehilangan nafsu makan tetapi mengalami rasa lapar.

Lalu, kapan biasanya gejala ini muncul? Berikut ulasan singkatnya.

Morning sickness terjadi pada usia kehamilan berapa?

Dikutip dari Health Partners, Kamis (23/5/2024), morning sickness biasanya dimulai pada minggu keenam kehamilan dan mencapai puncaknya antara minggu kedelapan sampai ke-11.

Kemudian, morning sickness akan menghilang menjelang akhir trimester pertama atau akhir bulan kedua pada tiga bulan pertama kehamilan.

Kendati demikian, morning sickness masih berlanjut pada beberapa ibu hamil sampai trimester kedua, bahkan trimester ketiga.

Rasa mual mungkin akan muncul pada sekitar minggu keenam kehamilan, atau biasanya dua pekan setelah tidak menstruasi. Gejalanya mungkin muncul secara bertahap atau terjadi dalam semalam.

  • Penyebab Morning Sickness, Dialami Sebagian Ibu Hamil
  • Cara Mengatasi Morning Sickness Saat Hamil Trimester Pertama

Akan tetapi, ada beberapa ibu hamil yang masih mengalaminya menjelang akhir kehamilan.

Apabila morning sickness masih berlangsung setelah trimester pertama, kamu mungkin lebih sensitif terhadap efek perubahan hormonal selama kehamilan.

Dilansir dari Cleveland Clinic, morning sickness memang tidak membahayakan ibu dan janin.

Namun, jika kondisinya membuatmu mengalami penurunan berat badan dan dehidrasi, lekas beranjak ke dokter.

Kondisi lainnya yang memerlukan perhatian dokter adalah ketika tidak ada urine yang keluar, atau urine yang keluar berwarna gelap dan jumlahnya sedikit.

Kemudian adalah kamu tidak bisa menahan cairan, merasa pusing atau lemas saat berdiri, dan jantung berdebar kencang.

https://lifestyle.kompas.com/read/2024/05/23/180600820/morning-sickness-terjadi-pada-usia-kehamilan-berapa-bulan-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke