Anda mungkin pernah memutar lagu romantis sebelum mengajak pasangan Anda bermesraan, dengan alasan bercinta dalam suasana hening bukanlah hal yang mengasyikkan. Tapi tahukah Anda bahwa musik memainkan peran yang lebih besar daripada sekedar menghilangkan kesunyian?
Musik ternyata dapat meningkatkan kualitas seks Anda, mempengaruhi senyawa-senyawa kimia otak Anda secara positif, dan membantu Anda mendapatkan gairah untuk bercinta.
Berikut kekuatan musik dalam mempengaruhi gairah seks Anda:
Mendengarkan Musik Meningkatkan Kemungkinan Bercinta
Menyetel lagu saat bersama pasangan seringkali dijadikan tanda atau ajakan untuk mencapai suasana yang lebih intim. Ini bukan sekedar jurus rayuan standar, namun ada alasan nyata di baliknya. Menurut penelitian, orang yang mendengarkan musik secara langsung (tanpa menggunakan headphone) memiliki kemungkinan lebih tinggi untuk melakukan sesuatu bersama.
Survey yang dilakukan neuroscientist Daniel J. Leviti terhadap sekitar 30.000 orang mendapati bahwa orang-orang yang di rumahnya selalu terdengar musik, ternyata lebih sering bercinta dibanding yang tidak.
Penelitian ini juga menemukan bahwa mereka yang mendengarkan musik di rumah menghabiskan rata-rata 3 jam dan 13 menit lebih banyak waktu bersama-sama daripada mereka yang tidak. Kebersamaan itulah yang meningkatkan keintiman.
Musik Bisa Mempengaruhi Siapa Pasangan yang Akan Anda Pilih
Pernahkan Anda merasa lebih bergairah dengan pasangan saat mendengar jenis musik tertentu? Atau pernahkah Anda merasa seseorang lebih menarik saat mendengar jenis musik yang cocok dengan kepribadiannya?
Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Media Psychology, musik pop tertentu dapat mempengaruhi minat Anda terhadap lawan jenis. Studi ini menemukan bahwa mereka yang mendengarkan musik yang berisi deskripsi mengenai kecantikan seorang wanita, misalnya tentang wanita berambut panjang, akan cenderung lebih bergairah saat bertemu lawan jenis yang sesuai gambaran itu.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.