Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 09/10/2017, 11:15 WIB
Wisnubrata

Penulis

Sumber

KOMPAS.com - Tahukah Anda bahwa penampilan rambut bisa mencerminkan kondisi kesehatan? Misalnya saja, rambut tipis, kusam, dan mudah rontok menandakan pemiliknya mungkin kekurangan zat besi.

Ditambah lagi, rambut memang pada dasarnya mudah sekali rusak karena setiap hari terpapar oleh bahan kimia dan polusi lingkungan. Maka dari itu, perawatan rambut sama pentingnya dengan perawatan bagian tubuh lainnya. Salah satu cara merawatnya adalah dengan detoks rambut.

Detoks rambut sama halnya dengan detoks tubuh, berfungsi untuk membilas racun keluar dari setiap helaian rambut dan menggantinya dengan nutrisi menyehatkan agar rambut tumbuh sehat berkilau. Ada lima cara detoks alami yang bisa Anda tiru di rumah untuk merawat rambut Anda.

Baca juga: 12 Kondisi yang Menyebabkan Rambut Rontok

1. Pilih sampo yang cocok dengan jenis dan kondisi rambut

Seorang penata rambut di New York,  Nunzio Saviano, mengatakan bahwa detoks rambut bisa diawali dengan memilih shampo yang benar. Pilihlah shampo yang mengandung selenium sulfida, asam salisiat atau zinc pyrithione yang bisa membantu mengelupas sel kulit mati di kulit kepala.

Kulit kepala yang sehat dan bersih merupakan salah satu unsur penting dari rambut yang indah dan sehat. Semakin bersih kulit kepala dari kelebihan minyak, debu dan kotoran, semakin sehat juga pertumbuhan rambut Anda.

2. Berhenti pakai alat-alat styling rambut

Banyak orang yang bergantung pada pemakaian alat styling rambut, seperti catokan, hair dryer, dan blow dryer untuk menata rambutnya setiap hari. Meski begitu, panas yang dihantarkan oleh alat-alat ini akan membuat rambut Anda cepat rapuh, kering dan kusam.

Jika Anda ingin melakukan detoks agar rambut lebih sehat, kuat dan berkilau, coba hindari penggunaan alat uap panas yang bisa merusak helai rambut selama beberapa waktu, dan rasakan perubahannya pada rambut Anda.

3. Pakai baking soda

Halaman:
Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com