Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Hal yang Tak Boleh Dilakukan Saat Kurang Tidur

Kompas.com - 02/09/2018, 07:36 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

Sumber Meetdoctor

Ini akan membuat kita lelah di keesokan harinya. Tidur siang dapat dilakukan selama 20-30 menit saja, tetapi tidak boleh lebih lama dari itu.

4. Jangan menyimpang dari waktu tidur normal

Ketika  lelah, jangan menunda tombol alarm, karena dapat mengganggu siklus tidur dan kualitas tidur selanjutnya.

Jika kita tidur 30 menit lebih lama dari waktu normal, itu akan mengganggu jam tubuh.

5. Hindari keinginan makan junk food

Ketika tubuh lelah, kita cenderung memilih makanan berlemak dan tinggi kalori. Cara ini tidak sehat dan dapat menyebabkan kenaikan berat badan.

Jika kita ingin memesan makanan cepat saji, pilih makanan yang sehat dan lezat seperti sayuran kukus dengan nasi ayam, atau coklat.

Baca juga: Demi Kesehatan Jantung, Coba Dengarkan Musik Yoga Sebelum Tidur

6. Jangan melihat media sosial

Kebanyakan dari kita banyak yang menjadikan media sosial sebagai ‘tempat pelarian’ ketika merasa lelah sepanjang hari.

Jika sudah begitu, kita akan sulit tidur karena cahaya yang berasal dari handphone dapat memengaruhi otak, dan membuat kita terjaga lebih lama.

7. Jauhi minuman keras

Jika kita berpikir bahwa minum segelas wine akan membuat tertidur, hal itu benar-benar salah.

Karena minum alkohol sebelum tidur akan mengganggu tidur REM (jenis tidur terdalam) yang akan membangunkan kita di malam hari.

8. Jangan tidur larut malam saat weekend

Tidur larut selama akhir pekan akan lebih mengganggu siklus tidur di hari selanjutnya. Kita akan tidur tanpa alarm, dan bangun di siang hari.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com