Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - Diperbarui 27/02/2022, 08:38 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber DMarge

Tentu, kita harus menjadi diri sendiri dan melakukan yang terbaik untuk tidak melarang orang lain melakukan apa yang disukai atau cita-citakan.

Hubungan yang sehat akan terus melibatkan pengorbanan diri yang kita lakukan untuk kebaikan hubungan atau orang lain.

Jika kita berhenti berkorban dan mulai menghitung setiap hal kecil yang telah dilakukan sebagai kekalahan pribadi, itu sama saja kita telah bersikap egois yang akan membuat hubungan yang kita jalani berjalan tak sehat.

9. Selalu tidak ada saat kita membutuhkannya

Ketika pasangan memiliki kesempatan untuk menemani kita saat membutuhkannya, si dia justru menghilang entah kemana. Jika itu terjadi, coba uji komitmen si dia.

10. Kita tidak bisa menjadi diri sendiri saat bersamanya

Saat kita mulai menyembunyikan hal esensial dari diri kita saat bersama kekasih - seperti menyembunyikan amarah atau rasa kesal - ini sudah jelas menunjukan ada "bahaya" yang mengintai hubungan kita.

Baca juga: Rugi jika Sudah Putus Masih Stalking Media Sosial Mantan

11. Berbohong di awal hubungan

Berbohong boleh saja dilakukan untuk kebaikan, terutama saat kita sudah bertahun-tahun bersama dan saling mengenal satu sama lain.

Namun, jika si dia mulai berbohong saat tahap awal hubungan, coba pertanyakan kembali rasa cinta si dia untuk kita?

Jangan buang-buang waktu, segera cari solusi. Jika benar-benar menemui jalan buntu, sebaiknya kita move on dan segera mencari penggantinya.

12. Tidak pernah bertengkar

Tidak pernah bertengkar bukan berarti hubungan yang kita jalani baik-baik saja. Bisa jadi, pertengkaran tersebut tidak terjadi karena tidak ada hal berharga dalam hubungan tersebut.

13. Enggan membicarakan hubungan dengan teman dan keluarga

Ketika kita berhenti berbicara dengan teman dan keluarga tentang hubungan yang kita jalani karena terlalu malu pada sikap pasangan kita, mungkin sudah saatnya untuk segera meninggalkannya.

Baca juga: Kenali 9 Tanda Mantan Kekasih Ingin Balikan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com