Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 10/07/2021, 12:33 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

Sumber MyDomaine

KOMPAS.com - Tata letak ruang yang bagus dan tepat dapat memberikan efek positif pada penghuninya.

Memang, tak semua desainer interior secara aktif mempraktikkan feng shui dalam menata ruang, namun sering kali tanpa disadari mereka juga mematuhi prinsip-prinsipnya, setidaknya sebagian.

Sebab, feng shui sering kali berkaitan dengan aliran alami dan tata letak rumah yang tidak berantakan.

Ada satu item yang peletakannya dikatakan memerlukan pertimbangan khusus, yakni cermin.

Cermin dipandang memiliki kemampuan untuk memantulkan atau melipatkgandakan energi yang ada di rumah kita.

Itulah mengapa, peletakan cermin di rumah dinilai sangat penting dalam prinsip feng shui.

Melansir MyDomaine, berikut saran posisi cermin di rumah menurut feng shui:

1. Tegak lurus dengan pintu depan

Secara umum, ahli feng shui tidak merekomendasikan peletakan cermin tepat di seberang pintu depan, melainkan di dinding yang tegak lurus dengan pintu tersebut.

Menurut penulis The Holistic Home, Laura Benko, pintu depan adalah unsur yang sangat penting dalam feng shui.

Ketika kita hendak menggantuk cermin, Benko menyarankan untuk mengaitkan ini pada tujuan kita. Misalnya, ingin memperluas peluang dalam hidup kita.

Baca juga: 5 Penataan Ruang yang Harus Dihindari Menurut Feng Shui

2. Pasang di dinding ruang makan

Para pakar meyakini, ruangan terbaik untuk menggantung cermin adalah di ruang makan. Ini merepresentasikan kapasitas kita untuk mengelola kekayaan, sesuatu yang tentunya kita semua ingin renungkan di dalam hidup.

Cermin di ruang makan dapat memberikan efek positif.SHUTTERSTOCK/ESB PROFESSIONAL Cermin di ruang makan dapat memberikan efek positif.
3. Hindari cermin di dapur

Sebaliknya, pedoman feng shui tidak menyarankan meletakkan cermin di dapur, terutama jika cermin tersebut menghadap kompor.

Sebab, tata letak tersebut diyakini dapat mengundang energi negatif.

4. Letakkan bersebrangan dengan pemandangan indah

Kebanyakan pakar feng shui akan mengingatkan kita untuk memperhatikan apa yang dipantulkan cermin, baik di dalam maupun luar rumah.

Menurut Benko, cermin dalam feng shui seperti aspirin. Maksudnya, aspirin sering kali diresepkan untuk mengobati berbagai penyakit, sama seperti cermin.

Cermin adalah item yang dapat membantu kita melakukan penyesuaian cepat, misalnya ketika ingin memperluas ruang dan membawa lebih banyak cahaya ke dalam rumah.

Pastikan cermin yang kita pasang memantulkan pemandangan yang indah, bukan hal-hal yang tidak ingin dilihat.

Baca juga: 10 Buah yang Lambangkan Keberuntungan Menurut Feng Shui

5. Tempatkan cermin di lorong

Penempatan ini umumnya dianggap positif. Namun, jika ditempatkan di ujung lorong, umumnya cermin dianggap dapat memperlambat aliran energi di rumah.

Di sisi lain, cermin baik diletakkan di ujung tangga kecil untuk membantu memberi kesan ruangan yang lebih luas.

6. Hindari menggantungnya dekat meja kerja

Jika cermin yang menghadap setumpuk tagihan dapat memunculkan energi negatif, cermin yang menghadap meja kerja juga cenderung memberikan efek negatif terhadap kita.

Cermin tersebut akan secara efektif mengesankan beban kerja kita berlipat ganda. Lagi pula, rasanya tak ada yang ingin melihat dirinya sendiri saat bekerja, bukan?

Peletakan cermin di ruang kerja sebaiknya tidak berhadapan langsung dengan posisi duduk kita.SHUTTERSTOCK/NEW AFRICA Peletakan cermin di ruang kerja sebaiknya tidak berhadapan langsung dengan posisi duduk kita.
7. Cermin di ruang keluarga

Cermin yang diletakkan di ruang keluarga akan membuat sesi berkumpul terasa lebih hangat dan mengesankan jumlah orang yang berlipat ganda.

Meski begitu, cermin di ruang keluarga juga bisa memperkuat energi buruk jika ada kehadiran tamu yang negatif.

Jadi, berhati-hati pula dalam mengundang orang lain ke rumah atau berusahalah untuk mengurangi drama ketika mengundang seseorang ke rumah.

Baca juga: Menurut Feng Shui, Hindari Memelihara 3 Jenis Tanaman Ini di Rumah

8. Hindari cermin di atas kasur, sofa atau kursi

Para pakar feng shui mengingatkan untuk tidak menggantung cermin di belakang sofa atau kasur.

Pakar feng shui tersertifikasi, Marianne Gordon juga menyarankan untuk tidak membebani area duduk dengan benda di atasnya.

"Feng shui adalah tentang menghadirkan perasaan aman dan tenteram ke dalam ruangan. Sulit untuk merasa aman dengan sesuatu yang berat tergantung di atas kepala kita," ucapnya.

9. Perhatikan peletakan cermin di kamar tidur

Jika kita sulit tidur, tata letak cermin di kamar tidur bisa saja menjadi penyebabnya.

Jika memang ada cermin di kamar kita dan tidur kita terganggu, pendiri Simple Shui, Amanda Gibby Peters menyarankan untuk menutup cermin di kamar tidur selama beberapa malam dan perhatikan apakah cara itu membuat tidur kita membaik.

"Jika tidur kita jadi nyenyak ketika cermin tersebut ditutup, pertimbangkan untuk menggantinya atau memindahkannya ke dindin yang tidak menghadap tempat tidur kita.

Di sisi lain, penggunaan cermin di kamar tidur juga harus dilakukan dengan hati-hati.

Konsultan feng shui yang berbasis di New York City, Laura Cerrano mengatakan, cermin diyakini memiliki kemampuan untuk mengaktifkan energi di dalam ruangan.

Beberapa kliennya mengatakan mereka membiarkan cermin di dalam kamar tidur karena membuat tidur mereka lebih nyenyak. Sementara beberapa kliennya yang lain mengatakan tidak suka ada cermin di kamar tidur atau hanya menempatkan cermin panjang di dalam pintu lemari.

Jika kita melakukan hal yang sama, pastikan tata letak lemari diatur karena cermin akan menggandakan apa yang diproyeksikannya.

Posisi cermin di kamar tidur sangat penting untuk diperhatikan, Peletakan cermin yang salah dapat mengganggu kualitas tidur seseorang.SHUTTERSTOCK/DARIUSZ JARZABEK Posisi cermin di kamar tidur sangat penting untuk diperhatikan, Peletakan cermin yang salah dapat mengganggu kualitas tidur seseorang.
10. Jauhkan cermin dari toilet

Jika ingin meletakkan cermin di kamar mandi, para pakar menyarankan untuk tidak menggantung cermin tepat menghadap pintu atau toilet.

Menggantung cermin tepat berseberangan dengan pintu memang dipandang buruk untuk segala ruangan, tapi saran ini juga diberikan karena dapat membuat kita merasa tidak nyaman melihat diri sendiri ketika sedang menggunakan toilet.

Pastikan cermin di kamar mandi tidak berhadapan langsung dengan pintu atau toilet.FREEPIK/MR SIRAPHOL Pastikan cermin di kamar mandi tidak berhadapan langsung dengan pintu atau toilet.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com