Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 12/07/2021, 08:56 WIB

KOMPAS.com - Jas Roberto Mancini, pelatih tim nasional Italia, menjadi sorotan banyak penggemar sepak bola selama turnamen Euro 2020.

Pasalnya, jas biru keabu-abuan yang dikenakan Mancini dan para staf pelatih itu tampak necis dan berkelas.

Eks pelatih Manchester City dan Inter Milan itu biasa melepas jasnya ketika pertandingan. Membiarkan arloji Richard Mille-nya tersingkap ketika ia menggulung lengan kemejanya.

Namun, jas itu kembali menarik perhatian warganet karena pelatih berusia 56 tahun itu kerap menyampirkannya di bahu ketika memasuki sesi wawancara media.

Baca juga: Arloji Richard Mille Temani Roberto Mancini Kala Memimpin Timnas Italia

Ternyata, jas tersebut merupakan rancangan desainer kenamaan Giorgio Armani.

Armani sebetulnya juga merancang pakaian dengan warna senada untuk para pemain, tetapi dengan bentuk kerah berbeda.

Ada cerita di balik setelan jas ini. Melansir Goal, seragam tersrbut merupakan penghormatan kepada mantan ikon timnas Italia, Enzo Bearzot, yang melatih Gli Azzurri ketika juara Piala Dunia 1982.

Pelatih Italia Enzo Bearzot bersama staf pelatih tim nasional Italia di Piala Dunia 1982.TANGKAP LAYAR GOAL Pelatih Italia Enzo Bearzot bersama staf pelatih tim nasional Italia di Piala Dunia 1982.
Berpadu dengan celana panjang hitam lembut, setelan yang terbuat dari katun seersucker ringan dengan efek kusut itu terlihat santai namun tetap terkesan rapi.

Dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan oleh Federasi Sepak Bola Italia (FIGC), jas tersebut terinspirasi dari keanggunan Bearzot, berpadu dengan gaya asli Italia yang spontan dan acuh tak acuh, serta garis dan detil khas Armani.

Baca juga: Euro 2020, Timnas Italia Punya Seragam Modis Buatan Armani

Tim nasional Italia mengenakan seragam luar lapangan rancangan Armani.GIORGIO ARMANI Tim nasional Italia mengenakan seragam luar lapangan rancangan Armani.
Sayangnya, karena jas ini dirancang khusus untuk timnas Italia, kita yang penasaran dengan harganya mungkin tak akan mendapatkan jawabannya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke