KOMPAS.com – Pertemanan adalah salah satu bagian terpenting demi mencapai kehidupan yang sehat dan bahagia. Sebagai makhluk sosial kita butuh teman.
Tapi, mencari teman yang baik itu sulit. Tidak jarang kita malah menemukan teman yang toksik dan wajib ditinggalkan.
Namun, jika kita menemukan sepuluh teman seperti di bawah ini, sebaiknya tetap kita pertahankan, Sebab, mereka adalah tipe teman yang dibutuhkan semua orang.
1. Teman yang lucu
Teman satu ini selalu bisa membuat kita tertawa, tidak peduli seburuk apa hari atau apa yang terjadi dalam hidup kita.
Mereka biasanya selalu gesit dan bisa membuat kita lupa mengapa kita hobi mengasihani diri. Hanya sesaat, tapi sangat bermanfaat.
Teman yang lucu mungkin tidak cocok sebagai tempat berbagi rahasia. Namun, saat kita butuh hiburan, dia adalah orang yang harus kita tuju. Jika diumpamakan, teman yang lucu mirip kopi di dunia persahabatan!
Baca juga: 5 Pertanyaan yang Perlu Dijawab Sebelum Pacaran dengan Sahabat
2. Teman “workout”
Meski diberi titel “teman workout,” bukan hanya olahrga yang dia kerjakan.
Dia adalah temanmu yang selalu siap mengajakmu ke luar rumah, seperti ke gym, menonton bioskop, atau melakukan aktivitas fisik. Intinya, menikmati aktivitas di luar rumah adalah bagian krusial dari persahabatan ini.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.