KOMPAS.com – Butuh waktu untuk bisa memiliki suatu hubungan asmara yang sehat.
Sebaliknya, melupakan hubungan yang hancur pun membutuhkan waktu. Apalagi, jika dalam pikiranmu, hubungan bersama mantan adalah hubungan paling sempurna.
Terkadang, kita sudah mencoba segala cara untuk melupakan mantan. Mulai dari menyibukkan diri hingga pergi kencan dengan orang lain.
Bahkan, saat kita berusaha menjalin hubungan baru dengan orang lain, kita tetap mengingat mantan. Sangat tidak sehat untuk hubungan baru kita.
Berikut ini beberapa tanda bahwa kamu masih mencintai mantan.
1. Sudah lama putus, tetap tak bisa lupa
Ada kemungkinan kamu masih memikirkan momen-momen manis yang kamu habiskan bersama si dia meski sudah lama putus.
Berbagai penelitian mengklaim bahwa membutuhkan waktu minimal separuh durasi hubungan asmara kita untuk sembuh dari sakitnya putus cinta.
Namun, hal ini bergantung pada beberapa faktor lain seperti kedekatan, pemenuhan kebutuhan, dan lain-lain.
Baca juga: Cinta Ditolak dan Sulit Move On? Coba Lakukan 5 Tips Ini
2. Hobi membicarakan mereka
Tidak apa-apa membicarakan mantan sesekali setelah putus. Namun, jika kita selalu menemukan alasan untuk membicarakannya terus-menerus, artinya kita tidak benar-benar melupakannya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.