KOMPAS.com - Vitamin C adalah nutrisi penting untuk menjaga fungsi tubuh.
Menurut Verywell Health, manfaat vitamin C sangatlah beragam. Vitamin yang juga dikenal sebagai asam askorbat ini membantu banyak fungsi biologis tubuh, termasuk sintesis kolagen, melaan penuaan, hingga membantu menurunkan risiko penyakit kronis.
Vitamin C telah digunakan sejak lama untuk membantu mencegah atau mengobati penyakit kudis atau penyakit lainnya yang berkaitan dengan kekurangan vitamin C.
Mengutip pemberitaan Kompas.com (25/02/2020), daftar dosis kebutuhan vitamin C per hari berdasarkan panduan yang dibuat oleh The Institute of Medicine dari Amerika Serikat, yakni:
Sebagai gambaran, sekitar 90 mg vitamin C kira-kira setara dengan dua buah jeruk.
Baca juga: 10 Manfaat Vitamin D, Tak Cuma Menguatkan Tulang
Manfaat vitamin C yang cukup populer di masyarakat adalah sebagai peningkat kekebalan tubuh. Namun, manfaat vitamin C sebetulnya tak hanya itu.
Berikut sejumlah manfaat vitamin C yang bisa kita dapatkan jika mengonsumsinya secara rutin dan jumlah cukup:
Melansir Everyday Health, zat besi mendukung pertumbuhan dan perkembangan yang baik, membantu tubuh mengirimkan oksigen ke seluruh tubuh, dan membantu memproduksi hormon tertentu.
Zat besi non-heme atau jenis zat besi yang ditemukan pada tumbuhan, sangat sulit diserap tubuh. Namun, mengonsumsi vitamin C (dan zat besi heme atau zat besi dari sumber hewani) bersama dengan zat besi non-heme bisa membantu penyerapannya menjadi lebih baik.
Baca juga: 8 Sumber Makanan Tinggi Zat Besi, Bantu Cegah Anemia
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.