Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Aktivitas yang Dapat Memperkuat Ikatan Keluarga

Kompas.com - 05/10/2021, 13:45 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Namun, Crystal Ponti dari Filter Free Parenting mengatakan bahwa berkebun dapat menciptakan pengalaman ikatan yang hebat bagi keluarga karena beberapa alasan.

Pertama dan terpenting, berkebun memberi keluarga kesempatan untuk menghabiskan waktu bersama dan bekerja menuju tujuan bersama yakni menanam tanaman.

Berkebun juga mengajarkan anak kesabaran, manajemen waktu, dan cara merawat sesuatu jangka panjang.

Keterampilan ini tidak hanya akan bermanfaat bagi anak-anak saat mereka tumbuh, tetapi juga membantu anak-anak belajar dari orangtua dan melihat dari sudut pandang yang berbeda.

Kombinasi antara waktu bersama dan keterampilan yang diberikan orangtua kepada anak-anak menjadikan berkebun sebagai kegiatan yang luar biasa untuk memperkuat ikatan keluarga.

Baca juga: 9 Manfaat Berkebun untuk Kesehatan Mental Remaja

3. Makan malam bersama

Pada keluarga yang sibuk, tidak adanya tradisi makan malam bersama akan menghilangkan momen ikatan penting bagi anak-anak dan orangtua.

Oleh karena itu, jika kita mencari aktivitas hebat untuk membangun ikatan keluarga, maka kita sebaiknya mulai kembali acara makan malam bersama keluarga.

Duduk makan bersama dapat menumbuhkan rasa memiliki bagi anak dan orangtuanya.

Acara makan malam keluarga membantu memperkuat hubungan dan membuat semua orang di rumah melihat bahwa mereka adalah bagian dari keluarga.

Makan malam bersama juga memungkinkan semua orang berbagi pengalaman satu sama lain dan dapat memberikan ruang bagi setiap anggota keluarga untuk berbagi perasaan.

Jika kita ingin benar-benar meningkatkan suasana makan malam keluarga, ajak anak-anak untuk membantu di dapur.

Ini adalah cara yang bagus untuk bekerja sama dan menghabiskan waktu berkualitas sebagai sebuah keluarga.

Baca juga: Istimewanya Makan Bersama Keluarga bagi Perkembangan Anak

4. Nonton film di malam hari

Ilustrasi menonton TVShutterstock Ilustrasi menonton TV
Sementara banyak orangtua putus asa mencari cara untuk menghentikan screen time untuk anak-anak, nonton film di malam hari bersama keluarga mungkin bisa menggantikannya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com