Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/03/2022, 10:04 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber CNN

Alasannya adalah Labrador Retriever merupakan anjing yang mudah dilatih dan perilakunya yang santai.

Ras anjing itu juga masuk kategori anjing pemandu dan penyelamat yang populer karena mudah dilatih untuk melakukan berbagai tugas.

Ras anjing paling populer lainnya

Selain Labrador Retriever, ras anjing paling populer lainnya adalah French Bulldog, Golden Retriever, dan German shepherd.

Namun, ada beberapa perubahan urutan di daftar anjing paling populer yang dirilis oleh American Kennel Club.

Misalnya saja anjing Pudel yang dikenal karena bulu keritingnya masuk ke lima besar untuk pertama kalinya sejak 1997 mengalahkan Bulldog.

Tidak hanya itu, Field Spaniel juga naik 24 peringkat dan menduduki urutan ke-136 dalam daftar.

Selain diisi oleh ras anjing yang sudah umum diketahui, American Kennel Club juga memasukkan ras anjing baru, yaitu Biewer Terrier.

Di tahun pertamanya masuk daftar anjing paling populer di AS, ras anjing tersebut berada di urutan ke-83.

Sementara di urutan paling buncit ditempati oleh Lundehund Norwegia, ras anjing langka yang dibawa kembali dari ambang kepunahan pada 1930-an.

Nama anjing itu secara harfiah diterjemahkan menjadi "puffin dog" dan secara historis dilatih untuk memanjat tebing berbatu dan berburu hewan puffin di Kepulauan Lofoten, sebuah kepulauan terpencil di Norwegia.

Berikut adalah ras anjing paling populer tahun 2021:

  • Labrador retriever
  • French bulldog
  • Golden retriever
  • German shepherd
  • Poodle
  • Bulldog
  • Beagle
  • Rottweiler
  • German shorthaired pointer
  • Dachshund

Baca juga: 5 Ras Anjing Terbaik untuk Dipelihara di Tengah Keluarga

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com