Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Kucing Bisa Bermain Lempar Tangkap? Ini Jawabannya

Kompas.com - 06/05/2022, 09:00 WIB
Anya Dellanita,
Sekar Langit Nariswari

Tim Redaksi

Sumber Cuteness

Tak hanya itu, jenis ini juga sangat cerdas, dapat mempelajari berbagai trik, dan mudah diajak bermain fetch.

Terlepas dari itu, di alam liar, kucing lebih sering membawa kembali berbagai barang ke tempat persembunyiannya jika dibandingkan dengan anjing.

Jadi, meski anjing lebih mudah dilatih untuk melakukannya, nyatanya kucing memiliki kecenderungan alami untuk melakukan permainan ini.

Oleh karena itu, pemilik kucing bisa melatih hewan kesayangannya untuk bermain lempar tangkap dengan memanfaatkan sistem hadiah.

Baca juga: Memelihara Kucing Bisa Kurangi Risiko Serangan Jantung, Ini Penjelasannya

Cara mengajari kucing bermain lempar tangkap

Nah, jika pemilik kucing ingin mengajari hewan kesayangannya bermain lempar tangkap, brand nutrisi hewan, Hill’s Pet memiliki beberapa tips, seperti berikut ini.

Hormati keputusan kucing

Jangan memaksa kucing melakukan hal yang tidak diinginkannya termasuk ketika ingin memperkenalkannya dengan permainan lempar tangkap.

Beri hadiah

Latih kucing berdasarkan sistem hadiah.

Misalnya, jika kucing melakukan apa yang kita inginkan, hadiahi dengan camilan favoritnya.

Namun jangan terlalu banyak ya, karena dapat berdampa buruk pada kesehatannya.

Kenali pola bermain kucing

Pelajari perilaku kucing kita dan pola bermainnya.

Perhatikan mainan seperti apa yang kucing sukai dan bagaimana mereka memainkannya.

Jika kucing kita senang mengejar mainan tertentu dan mengambilnya, mulailah menghadiahinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com