Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 23/07/2022, 12:00 WIB

KOMPAS.com - Perjalanan menuju usia 60 tahun yang sudah semakin dekat ternyata tidak membuat Demi Moore cemas atau takut untuk menua.

Bahkan dalam wawancaranya baru-baru ini dengan People, aktris kondang itu membagikan berbagai pekerjaannya yang justru mendorong dia untuk semakin percaya diri seiring bertambahnya usia.

Salah satunya adalah proyek yang sedang dikerjakannya bersama dengan merek pakaian renang Andie.

"Ini mengubah gagasan bahwa wanita menjadi kurang diinginkan seiring bertambahnya usia," kata dia.

Baca juga: Usia 59 Tahun, Demi Moore Jadi Model Pakaian Renang

"Kami tidak ingin terlihat keibuan atau tidak merasa seksi," sambung perempuan kelahiran 11 November 1962 ini.

Moore pertama kali muncul dalam kampanye untuk merek tersebut pada Juli 2021 bersama ketiga putrinya, di mana dia dipuji karena terlihat lebih seperti saudara perempuan daripada orangtua.

Pada usia 59 tahun saat ini, dia merasa senang bisa memancarkan energi muda itu.

"Peluang di masa depan tidak ditentukan oleh angka dan sebaliknya ditentukan oleh pengalaman saya," ungkap Moore.

"Ketika kita mencapai 59 tahun dan mencoba untuk menerima usia 60 di depan mata, itu rasanya sangat membebaskan," ujar dia.

Dia juga mengakui bagaimana persepsi usia telah berubah dari waktu ke waktu, khususnya saat menyangkut wanita.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Sumber Yahoo News
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke