Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Cara Memutihkan Pakaian, Pakai Lemon hingga Baking Soda

Kompas.com - 02/09/2022, 10:58 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ada berbagai cara untuk merawat pakaian putih supaya warnanya tetap kinclong meski dipakai hampir setiap minggu.

Selain menghindarkan pakaian putih dari cipratan teh, kopi, dan kotoran lain, kita sebaiknya mencuci pakaian putih dengan benar.

Hal tersebut wajib diingat karena pakaian putih berisiko makin menguning bahkan kelunturan warna dari pakaian lain jika proses mencucinya keliru.

Maka dari itu diperlukan cara dan bahan tertentu ketika pakaian putih dicuci dengan tangan atau mesin cuci hingga proses pengeringan.

Baca juga: 5 Cara Menjaga Pakaian Putih supaya Tidak Menguning

Cara memutihkan pakaian putih

Untuk kamu yang ingin memutihkan pakaian putih, ada sembilan cara yang dapat dicoba. Dilansir dari Better Home & Gardens, berikut cara-caranya.

Ilustrasi pakaian bau, mencuci pakaian bau, ilustrasi mesin cuci.SHUTTERSTOCK/ANDREY_POPOV Ilustrasi pakaian bau, mencuci pakaian bau, ilustrasi mesin cuci.

1. Pisahkan pakaian putih

Pakaian putih ada baiknya dipisahkan dari pakaian berwarna sebelum melalui proses pencucian.

Tidak berhenti sampai di situ, sisihkan juga pakaian yang benar-benar kotor supaya pakaian putih tidak terkena noda.

Ingatlah juga untuk mencuci pakaian putih dengan deterjen secukupnya dan tidak memasukkan cucian berlebih ke dalam mesin cuci.

Cara tersebut memungkinkan residu dan kotoran terbilas dari pakaian putih ketika dicuci.

Khusus untuk pakaian berwarna cerah, sebaiknya pakaian seperti ini tidak terlalu sering dicuci agar warnanya tidak memudar.

Cucilah pakaian dengan warna-wanra cerah dengan air dingin dan dibalik sebelum dicuci.

2. Bluing liquid

Bluing liquid yang mengandung prussian blue, ferric ferrocyanide, dan air dapat membantu pakaian putih tetap berkilau warnanya.

Bluing liquid dapat ditambahkan sedikit saja pada pakaian putih supaya warnanya lebih cerah.

Bahan yang satu ini dapat dicampurkan ketika pakaian dicuci atau selama proses pembilasan.

Namun, bluing liquid sebaiknya dicampur dengan air dingin sebelum dituangkan.

Kemudian gunakan 1/4 sendok teh dalam air cucian atau kurang dari 1/8 sendok teh apabila bluing liquid dimasukkan ketika membilas pakaian putih.

Baca juga: 7 Bahan untuk Memutihkan Pakaian secara Alami

3. Lemon

Pakaian putih ternyata dapat diputihkan menggunakan bahan-bahan alami. Salah satunya adalah lemon.

Ya, lemon -dalam hal ini jus lemon- merupakan bahan pemutih sekaligus penyegar untuk cucian yang alami.

Satu gelas jus lemon dapat dimasukkan ke dalam mesin cuci bersamaan dengan deterjen.

Setelah itu, barulah pakaian putih dimasukkan dan lakukan proses mencuci seperti biasanya.

Ilustrasi boraks. Boraks dapat digunakan untuk menghilangkan kerak air di kloset. SHUTTERSTOCK/GV IMAGE-1 Ilustrasi boraks. Boraks dapat digunakan untuk menghilangkan kerak air di kloset.

4. Boraks

Boraks atau sodium borate adalah mineral alami yang memiliki beberapa keuntungan ketika dimanfaatkan sebagai bahan pencuci pakaian putih.

Dalam hal ini boraks dapat dicampurkan sebanyak 1/2 gelas ketika proses awal mencuci.

Sedangkan, untuk merendam pakaian putih, boraks dapat dimasukkan sekitar 1/2 gelas bersamaan dengan sedikit deterjen.

Kombinasi kedua bahan tersebut dapat menghilangkan noda kopi sekaligus keringat.

5. Cuka putih suling

Cuka putih suling dapat dimanfaatkan sebagai pelembut dan pewangi kain ketika proses membilas pakaian putih.

Cuka bisa dituangkan sebanyak 1/4 gelas ke dalam mesin cuci ketika tahap akhir membilas pakaian.

Di sisi lain, cuka punya fungsi lain untuk menghilangkan sisa sabun pada pakaian putih.

Sisa sabun dapat dihilangkan dengan menambahkan satu gelas cuka ketika tahap akhir membilas pakaian putih.

Meski begitu, jangan mencampurkan cuka dengan pemutih mengandung klorin karena berbahaya.

Hindarkan juga cuka dari beberapa jenis kain pakaian, seperti sutera, asetat, dan rayon.

Baca juga: Ketahui 10 Cara Memutihkan Pakaian Tanpa Pemutih

Ilustrasi baking soda atau soda kue. FREEPIK/FREEPIK Ilustrasi baking soda atau soda kue.

6. Baking soda

Sodium bicarbonate atau baking soda punya fungsi untuk membantu menghilangkan bau dan melembutkan pakaian.

Baking soda dapat dicampurkan sebanyak 1/2 gelas bersama deterjen ketika tahap awal mencuci.

Apabila deterjen yang digunakan berupa bubuk, baking soda sebaiknya digunakan ketika proses membilas.

7. Washing soda

Senyawa kimia yang mirip dengan baking soda mengandung tinggi alkalin yang bisa dimanfaatkan untuk pembersih pakaian putih.

Untuk penggunaannya, washing soda cukup ditambahkan sekitar 1/2 gelas ke dalam cucian sebagai pendamping deterjen.

Namun, berhati-hatilah ketika menggunakan washing soda karena bahan ini bisa menyebabkan iritasi kulit.

Ilustrasi pemutih. SHUTTERSTOCK/DAPHNUSIA Ilustrasi pemutih.

8. Pemutih

Beberapa pemutih yang mengandung klorin, oxygen bleach, dan hidrogen peroksida dapat menghilangkan noda melalui proses oksidasi.

Dalam hal ini, pemutih dapat dipadukan dengan deterjen yang memiliki fungsi saling mendukung.

Deterjen dapat menghilangkan noda, sementara pemutih mampu mengubah noda menjadi tidak berwarna dan mengubah molekulnya secara kimiawi.

Apabila ingin menggunakan pemutih klorin, masukkan bahan ini sebanyak 3/4 ke dalam cucian.

Namun hindarkan pemutih klorin dari cuka, amonia, atau bahan rumah tangga lainnya lantaran berbahaya bagi pernapasan.

Alternatif lain selain pemutih klorin adalah oxygen bleach dan hidrogen peroksida.

Kedua bahan tersebut terbilang aman ketimbang klorin.

Hidrogen peroksida punya fungsi untuk memutihkan, mencerahkan pakaian putih, mendisinfeksi cucian, dan menghilangkan noda.

Hidrogen peroksida dapat dicampurkan ke dalam cucian sebanyak satu gelas.

Baca juga: Cara Mudah Jaga Baju Putih Tetap Bersih Tanpa Noda di Ketiak

9. Enzim presoak

Enzim presoak merupakan cara berikutnya untuk menghilangkan noda membandel pada pakaian putih.

Di sisi lain, enzim presoak membantu memutihan, mencerahkan, sekaligus menghilangkan noda yang menyebabkan pakaian putih menguning.

Enzim presoak dapat dicampurkan ke dalam cucian untuk membantu deterjen membersihkan pakaian putih.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com