KOMPAS.com - Ariel Tatum menghadiri Paris Fashion Week dalam balutan gaun berbahan songket Aceh.
Kain yang motifnya terinspirasi keindahan langit malam bertabur bintang itu dijadikan gaun panjang off shoulder dengan akses renda hitam transparan di bagian lengannya.
Busana bernuansa etnik itu menambah pesona aktris berusia 25 tahun ini, lengkap dengan tas tangan yang senada.
Tak hanya seksi dan anggun, dalam gelaran mode kelas dunia ini, Ariel Tatum juga sukses memperkenalkan keindahan wastra Nusantara ke mancanegara.
Baca juga: Pesan Ariel Tatum Agar Kita Tak Insecure Saat Bermedsos
Gaun yang dipakai oleh bintang Sayap-Sayap Patah itu diberi nama Tara Gemilang oleh kreatornya, desainer Didiet Maulana.
"Tara berarti Bintang dalam bahasa Sansekerta. Busana yang diciptakan terinspirasi dari langit malam yang bersinar karena pesona bintang," ujarnya, seperti dikutip dari akun media sosialnya.
Songket itu sendiri merupakan buah karya para penenun muda asli dari Aceh yang diciptakan selama sebulan penuh, dengan kerja keras dan cinta.
View this post on Instagram
Kombinasinya dengan material solid dan transparan meningkatkan daya tariknya, termasuk taburan kristal di seluruh permukaannya untuk menambah kilau pemakainya.
"Seperti halnya hidup. Keberagaman menambah keindahan," terang founder IKAT Indonesia ini.
Baca juga: Ingin Modis Berkain ala Citayam Fashion Week? Ini Tips Didiet Maulana
Didiet mengatakan, rancangannya ini juga menggambarkan keanggunan perempuan dan ketangguhan pada saat yang bersamaan.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.