Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Amazfit GTR 4 dan GTS 4, Fiturnya Lebih Lengkap dan Akurat

Kompas.com - 10/11/2022, 14:45 WIB
Wisnubrata

Editor

Nah, lewat smartwatch ini, pengguna dapat memilih dari lebih dari 150 mode olahraga, termasuk berbagai jenis mode berjalan, berlari, bersepeda, dan berenang.

Amazfit GTR 4 dan GTS 4 bahkan dapat mengenali 15 latihan kekuatan secara otomatis, bersama dengan delapan gerakan olahraga.

"Jadi smartwatch ini akan mengenali jenis olahraga yang sedang dilakukan melalui gerakan penggunanya," tutur Evan.

Pengenalan cerdas terhadap latihan kekuatan ini juga memungkinkan jam tangan menghitung repetisi, set, dan waktu istirahat pengguna secara otomatis.

Template yang dipersonalisasi untuk pelatihan interval 10 olahraga yang berbeda dapat dibuat langsung di tampilan jam tangan, dan algoritma status latihan PeakBeats akan memberikan data seperti VO2 Max setelah latihan selesai.

Penyimpanan musik

Berkat speaker internal, kedua jam tangan pintar dapat menyimpan musik untuk pemutaran independen, serta digunakan untuk mengontrol musik di ponsel pengguna melalui Bluetooth.

Amazfit GTR 4 dan GTS 4 juga dapat menyiarkan data mode olahraga real-time seperti detak jantung, durasi dan jarak latihan, dan bahkan pengingat hidrasi melalui speaker atau headphone Bluetooth pengguna, sehingga kita tidak perlu mengangkat pergelangan tangan.

Pemantauan kesehatan yang lebih akurat

Amazfit GTR 4 dan GTS 4 memulai debutnya dengan sensor optik biometrik BioTracker 4.0 PPG yang dikembangkan sendiri oleh merek tersebut.

Ditingkatkan menjadi 2LED, sensor baru ini mengumpulkan data 33% lebih banyak daripada generasi sebelumnya, dan - bila dikombinasikan dengan algoritma pelacakan detak jantung pada jam tangan - sangat mengurangi potensi gangguan sinyal yang disebabkan oleh gerakan lengan selama berolahraga.

Seperti seri sebelumnya, Amazfit GTR 4 dan GTS 4 juga memiliki fitur pemantauan oksigen darah, detak jantung, dan tingkat stres 24/7, serta fungsi pengukuran yang merangkum ketiga metrik ini, ditambah laju pernapasan, secara bersamaan.

Pengguna juga dapat merasakan peningkatan pada pemantauan tidur, dengan kemampuan baru untuk membuat Jadwal Tidur khusus yang dapat diatur untuk secara otomatis mengenali tidur pada malam atau siang hari sebagai "tidur utama" pengguna.

Zepp OS 2.0 yang ditingkatkan

Untuk melengkapi smartwatch baru ini, sistem operasi Zepp OS Amazfit ikut ditingkatkan. Pengguna kini dapat memilih salah satu dari dua gaya tata letak menu aplikasi, dan skema warna yang lebih alami atau cerah.

Pengguna juga dapat menambahkan "Baby Records", yang memungkinkan mereka merekam waktu tidur dan menyusui bayi mereka, ditambah dua game baru yang dapat diunduh, bersama dengan aplikasi pihak ketiga GoPro dan Home Connect.

Personal Assistance

Asisten online Amazon Alexa juga telah disertakan ke dalam Amazfit GTR 4 dan GTS 4, dan ditampilkan sebagai widget akses cepat di salah satu tampilan jam yang dapat diunduh.

Jam tangan pintar ini juga dilengkapi asisten suara offline, yang dapat digunakan untuk tugas-tugas seperti membuka mode olahraga melalui kontrol suara.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com