Di TikTok, community commerce memiliki pendekatan shoppertainment, yang memadukan unsur hiburan dengan pengalaman berbelanja.
"Konten yang otentik dan menghibur menjadi kunci untuk menarik interaksi dan partisipasi aktif dari komunitas TikTok," ujar Pandu Nitiseputro, Head of SMB TikTok Indonesia dalam kesempatan yang sama.
Ia mencatat, interaksi antar merek, kreator, dan komunitas dapat mendorong keputusan konsumen untuk berbelanja.
Demi membantu pelaku UMKM menerapkan hal itu, TikTok menyediakan berbagai fitur serta solusi bisnis dengan berlandaskan konsep shoppertainment.
"Lewat konsep ini kami terus mendorong para penjual untuk menciptakan unsur hiburan lebih dulu, sebelum kemudian komunitas TikTok tertarik membeli produk itu," sambung Pandu.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.