Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyebab Kita Makan Berlebihan dan Cara Mencegahnya

Kompas.com - 17/10/2023, 10:21 WIB
Sekar Langit Nariswari

Penulis

Kondisi emosional juga bisa menjadi penyebab makan berlebihan, baik negatif atau positif.

Baca juga: Kendalikan Keinginan Makan Saat Stres

Dr Albers menyarankan kita untuk merenung sejenak sebelum makan dan bertanya pada diri sendiri penyebab rasa lapar yang muncul itu.

“Terkadang, mengambil jeda saja dapat mencegah Anda melakukan makan secara emosional," ujarnya.

Makan dalam porsi besar

Seseorang tanpa disadari makan berlebihan karena punya kebiasaan untuk selalu menghabiskan hidangan yang ada di hadapannya, khususnya saat makan di restoran.

Untuk situasi ini, disarankan mencermati menunya untuk mencegah memesan dengan impulsif.

Baca juga: 6 Tips Mengurangi Porsi Makan Tanpa Kelaparan

“Anda mungkin juga terpengaruh oleh orang-orang yang makan bersama Anda, jadi pastikan Anda menilai rasa lapar Anda sendiri dan tidak hanya mengikuti apa yang orang lain pesan," pesan Dr. Albers.

Bosan

“Kebosanan makan adalah pemicu nomor satu dari makan berlebihan tanpa berpikir panjang,” kata Dr. Albers.

Kita cenderung sering melakukannya di titik dan lokasi tertentu, seperti saat nonton TV atau duduk di meja kerja.

Baca juga: Kebiasaan Ngemil Larut Malam, Ada Manfaat dan Ada Kerugiannya

Pahami perilaku diri sendiri dan akui kebiasaan buruk tersebut lalu biasakan berpindah lokasi ketika kebosanan melanda.

Bisa juga minum sesuatu yang dingin untuk membantu menghilangkan rasa bosan.

Tersedia

Kadang kita makan tanpa berpikir karena hidangan itu tersedia di hadapan, misalnya saat scrolling media sosial sambil makan keripik.

Akibatnya, kita tidak memperhatikan berapa banyak yang sudah dimakan.

Dengan melakukan ini, Anda kehilangan rasa lapar,” kata Dr. Albers.

Disarankan untuk menyisihkan berbagai gangguan dan lebih fokus saat kita akan makan.

Baca juga: 7 Trik Mindful Eating untuk Makan Lebih Sedikit, Mau Tahu?

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com