Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Manfaat Membiarkan Rambut Beruban Menurut Stylist

Kompas.com - 23/01/2024, 15:19 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber Best Life

5. Membantu melindungi lingkungan

Setiap perjalanan ke salon untuk mewarnai rambut menghasilkan lebih banyak penggunaan air dan bahan kimia. Dengan membiarkan rambut menjadi abu-abu secara alami, kita sebenarnya berkontribusi terhadap kelestarian lingkungan.

“Banyak pewarna rambut mengandung bahan kimia berbahaya yang berakhir di saluran pembuangan air setelah dibilas," kata Dawna Jarvis, ahli penata rambut dan ahli strategi bisnis. 

“Dengan tidak menggunakan produk-produk ini, kita mengurangi polusi lingkungan dan mendorong gaya hidup yang lebih ramah lingkungan.”

6. Mendapatkan efek glowing

Membiarkan rambut abu-abu dapat menonjolkan fitur wajah, terutama warna kulit kita.

“Untaian rambut keperakan memantulkan cahaya secara berbeda dari rambut berpigmen, menerangi kulit dan memberikan kilau khusus pada wajah, kata Susie Geda, salah satu pemilik di Bibo Salon.

7. Merasa lebih bebas

Sebenarnya mewarnai rambut bisa menyebabkan stres lho. Kamu mungkin khawatir warnanya akan salah,  menghabiskan terlalu banyak uang, atau harus berhati-hati merawatnya. Namun jika kamu membiarkan rambutmu beruban, semua kekhawatiran itu akan hilang.

Victoria Marie, produser dan sutradara Gray Is The New Blonde, sebuah film dokumenter pemenang penghargaan tentang wanita dan pilihan mereka untuk menerima uban, memiliki perspektif yang unik. 

"'Kebebasan' adalah kata yang paling sering digunakan oleh wanita yang saya wawancarai untuk film tersebut saat menggambarkan perasaan mereka setelah memilih untuk tidak mewarnai rambut."

Selain merasa bebas, memutuskan untuk menerima rambut abu-abu alami juga menunjukkan kepercayaan diri dan keaslian. 

“Ini menunjukkan bahwa kamu merasa nyaman dengan diri sendiri dan tidak takut untuk melepaskan diri dari ekspektasi masyarakat terhadap kecantikan, yang pada gilirannya dapat memperkuat pesonamu secara keseluruhan," kata Nikki Corzine, pemilik The Canyon Salon.

Jadi, jika kamu sedang mempertimbangkan untuk mewarnai rambut atau tidak, mungkin inilah saatnya untuk menampilkan warna abu-abu alami.

Baca juga: Semua Hal yang Pria Harus Tahu tentang Rambut Beruban

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com