Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 14/08/2023, 11:06 WIB
Lusia Kus Anna

Editor

KOMPAS.com - Jika generasi baby boomers merasa menikmati cuti liburan, generasi Z justru sebaliknya. Mereka merasa bersalah karena meninggalkan pekerjaan dan akhirnya tetap memeriksa e-mail saat cuti.

Demikian menurut survei yang dilakukan oleh LinkedIn terhadap 9.461 profesional di Amerika Serikat untuk laporan Workforce Confidence Index.

Disebutkan, 35 persen karyawan generasi Z merasa bersalah jika mereka tidak tetap bekerja saat cuti, sedangkan hanya 22 persen karyawan yang tergolong senior (boomers) yang punya perasaan yang sama.

Rasa cemas dan bersalah yang dimiliki Gen Z, menurut George Anders dari LinkedIn, bisa dipahami karena mereka baru merintis karier.

Baca juga: 11 Cara Bertahan di Tempat Kerja Toxic, Jangan Lupa Cuti

"Bagi para profesional muda, mereka masih di tahapan awal. Mereka perlu mendapatkan kepercayaan dari atasannya dengan bekerja lebih," kata George, dikutip dari Insider.

Selain Gen Z, ternyata perasaan tidak tenang saat cuti juga dirasakan oleh karyawan milenial.

Padahal, mengambil cuti sejenak dari pekerjaan memiliki banyak keuntungan. Memaksakan diri bekerja terlalu keras secara terus-menerus dapat membuat kita mengalami burn out alias kelelahan.

Kondisi itu akan membuat semangat dan kreativitas kerja ikut turun. Akibatnya, bekerja menjadi tidak produktif.

Sebaliknya, cuti kerja bisa membuat kita merasa lebih segar, kembali menekuni hobi, dan tentunya lebih bersemangat. Cuti kerja dan berlibur juga membantu kita melihat berbagai hal dari perspektif baru.

Baca juga: Fenomena Holiday Blues: Mengapa Orang Sedih di Masa Liburan?

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com