Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makanan yang Baik dan yang Perlu Dihindari Saat Masuk Angin

Kompas.com - 22/08/2023, 05:23 WIB
Putri Aulia,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Healthline

KOMPAS.com - Dalam istilah medis, gangguan kesehatan dengan gejala seperti masuk angin sebenarnya dikenal sebagai flu atau pilek biasa.

Namun, istilah masuk angin ini sering digunakan oleh masyarakat Indonesia.

Banyak orang meyakini, masuk angin ini disebabkan adanya paparan udara atau angin yang banyak masuk ke dalam tubuh.

Saat masuk angin, tentu saja tubuh akan merasa tidak nyaman. Bahkan, hal ini bisa berpengaruh pada nafsu makan kita.

Padahal, sangat penting untuk tetap mengonsumsi cairan dan nutrisi yang dibutuhkan tubuh agar proses pemulihan berjalan baik.

Berikut makanan serta minuman yang baik dan yang perlu dihindari saat kita menderita masuk angin.

Baca juga: Bagaimana Mengatasi Masuk Angin? Dengarkan Sinyal Tubuh

Minuman

Saat masuk angin melanda, penting bagi tubuh agar tetap terhidrasi.

Biasanya, saat masuk angin gejala seperti demam, keringat berlebih, dan hilangnya nafsu makan sering terjadi.

Ini dapat membuat tubuh mudah mengalami kekurangan cairan atau dehidrasi.

Ketika bicara mengenai minuman yang membantu menjaga hidrasi, air merupakan pilihan utama.

Air tidak hanya memberikan cairan yang diperlukan, tetapi juga berperan sebagai alami dalam membersihkan tubuh.

Namun, jika kita ingin variasi rasa, minuman seperti berikut bisa menjadi pilihan.

  • Kaldu
  • Teh jahe
  • Teh herbal dengan madu
  • Madu dan teh lemon (campur bagian yang sama dengan air panas)
  • Jus (cari produk tanpa tambahan gula)
  • Minuman olahraga rendah gula

Selain itu, untuk menjaga hidrasi saat masuk angin, kita juga bisa mengonsumsi buah dan sayuran yang mengandung banyak air.

Makanan

Memilih makanan yang sesuai akan memberikan energi dan nutrisi yang diperlukan oleh tubuh saat mengalami masuk angin.

Berikut adalah beberapa pilihan makanan yang baik dikonsumsi saat masuk angin.

Baca juga: Benarkah Telat Makan Bisa Bikin Kita Masuk Angin?

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com