Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arloji Seiko "Sisik Komodo", Curi Perhatian Bamsoet dan Sandiaga Uno

Kompas.com - 26/10/2023, 10:06 WIB
Putri Aulia,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kemunculan seorang pria dengan kemeja putih lengan panjang dan pantalon hitam di Liberta Kitchen and Bar, Apartemen Pavilion, Jakarta, pada Rabu sore (25/10/2023) langsung menarik perhatian.

Dengan senyum yang terus mengembang, pria itu memasuki ruang di kafe tersebut, disambut layaknya seorang tamu kehormatan. Tak heran, dia adalah Bambang Soesatyo, Ketua MPR RI.

Bamsoet -demikian dia biasa disapa, datang ke tempat itu untuk menyaksikan peluncuran jam tangan edisi spesial Indonesia, dari merek arloji ternama Jepang, Seiko.

Sebelum momen ini, ternyata Bamsoet pun sudah menjadi brand ambassador Seiko Prospex edisi Merah Putih dan Garuda.

Kini, dia kembali muncul untuk menyaksikan peluncuran Seiko Prospex Indonesia Exclusive 2nd Edition.

Baca juga: Grand Seiko Spring Drive Chronograph Mewah Berbahan Titanium

Tak cuma Bamsoet, tokoh penting lain yang datang dalam acara ini adalah Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno.

Tampil dengan kemeja putih dan dibalut setelan jas kasual berwarna navy, Sandi -demikian dia biasa disapa, sempat terlihat agak berlari saat memasuki area peluncuran jam tangan ini.

Ya, Seiko mampu mendatangkan pejabat negara dan pejabat pemerintahan, untuk sebuah acara peluncuran jam tangan.

Apa yang membuat arloji ini menarik bagi kedua tokoh itu?

Keistimewaan Seiko Prospex 2nd Edition

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com