Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita di Balik Trofi Bertabur Berlian AMI Awards ke-26

Kompas.com - 11/11/2023, 12:40 WIB
Dinno Baskoro,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com - Sesuatu yang baru disuguhkan ajang AMI Awards ke 26 yang digelar di JIExpo Convention Centre, Jakarta pada Rabu, 8 November 2023.

Ajang tersebut menampilkan dan memberikan piala atau trofi bertabur berlian mewah kepada pemenang untuk sejumlah kategori. Trofi khusus itu rupanya bagian dari kolaborasi Frank & co. dan AMI Awards di tahun ini.

"Ini pertama kalinya dalam sejarah AMI Awards, trofi yang dihadirkan memiliki taburan berlian. Hanya ada sembilan trofi yang khusus diberikan kepada individu-individu terhormat dalam industri musik Indonesia," kata Pavita Kumala selaku General Manager Marketing Central Mega Kencana (CMK) selaku perusahaan yang menaungi Frank & Co.

Baca juga: Daftar Lengkap Pemenang AMI Awards 2023 

AMI Awards merupakan salah satu penghargaan tertinggi dan bergengsi bagi para pelaku industri dan insan musik Tanah Air.

Penghargaan ini diberikan oleh Yayasan Anugerah Musik Indonesia (YAMI) sejak tahun 1997 dengan banyak kategori penghargaan, termasuk Lifetime Achievement Award.

Acara ini juga dimeriahkan oleh sederet musisi ternama Tanah Air seperti Bunga Citra Lestari, Isyana Sarasvati, Mahalini, dan masih banyak lagi.

"Bersama dengan YAMI, Frank & co. mempersembahkan trofi spesial dengan desain collar bertabur diamond kualitas F VVS yang diterima oleh para penerima AMI Awards 2023, yakni para musisi-musisi kebanggaan Indonesia yang kerap berinovasi untuk mempersembahkan karya-karya musik berkualitas bagi masyarakat," tambah Pavita.

Baca juga: Alasan Dipilihnya Kategori yang Bakal Terima Piala AMI Awards Bertabur 359 Butir Berlian 

Cerita di balik trofi bertabur berlian mewah

Haji Ukat S, penerima lifetime achievement awarddok. Frank & co. Haji Ukat S, penerima lifetime achievement award

Kesembilan trofi bertabur berlian mewah yang dihadirkan ini dipersembahkan hanya untuk pemenang AMI Awards ke-26 pada kategori Terbaik Terbaik serta Lifetime Achievement Award.

Ke-sembilan trofi itu pun memiliki desain yang sedikit berbeda dengan trofi AMI Awards  sebelumnya, karena memiliki tambahan collar bertabur berlian dengan kualitas F VVS.

Terdapat 359 butir berlian F VVS dengan total 1 karat pada setiap trofi AMI Awards ke-26 yang dipersembahkan oleh Frank & co.

Kata Pavita, ada cerita di balik penempatan berlian yang disematkan pada bagian kerah simbol konduktor musik itu. 

Menurutnya, kehadiran berlian dapat melambangkan kekuatan, keabadian, dan keindahan. Ini adalah nilai yang sama dengan konduktor musik yang memimpin pagelaran dengan tekad dan visi.

Berlian itu sengaja ditempatkan pada desain kerah trofi, yang merupakan simbol kepemimpinan dan keunggulan yang berkilau abadi.

"Konduktor musik yang menjadi wujud dari trofi AMI Awards sendiri merupakan gambaran pemimpin yang mengomando sebuah orkestra secara presisi sehingga terciptalah simfoni musik yang indah," pungkas Pavita.

Baca juga: Bisht, Jubah Kebesaran Arab yang Dipakai Messi Saat Terima Trofi Piala Dunia 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com