Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/01/2024, 17:36 WIB
Dinno Baskoro,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Produk fesyen lokal semakin berkembang baik dari segi kualitas maupun variasi itemnya.

Apalagi dengan banyaknya pilihan merek fesyen lokal yang ada saat ini. Laki-laki bisa tampil lebih gaya dan trendi mengikuti perkembangan tren fesyen.

Baca juga: 6 Tas Lokal Laki-laki Berkualitas dengan Desain Menarik

Jika ingin mencari koleksi fesyen terbaru, berikut Kompas.com rekomendasikan sejumlah pilihan brand (jenama) fesyen lokal yang cukup terkenal khusus untuk laki-laki.

Rekomendasi fashion brand lokal untuk laki-laki

Beberapa merek fesyen lokal terkenal untuk pria berikut ini rata-rata sudah sempat tampil di berbagai pekan mode. Berikut rekomendasinya:

1. SSST

Koleksi SSST di panggung Jakarta Fashion Week 2023KOMPAS.COM / DINNO BASKORO Koleksi SSST di panggung Jakarta Fashion Week 2023

SSST merupakan singkatan dari Super Sentimental Secret Theory. Jenama ini fokus pada gaya fesyen ala streetwear yang kekinian dengan siluet oversized dan warna-warna maskulin.

SSST memiliki koleksi fesyen berupa sweatshirt, kemeja, outer, celana pendek, kaus, sepatu, dan jaket. Menariknya lagi, beberapa koleksinya juga sempat tampil di Jakarta Fashion Week 2023 lalu.

Bicara soal harganya sendiri, harga item di SSST cukup bervariasi karena dimulai dari Rp 349.000 untuk satu item kemeja oversized.

Baca juga: 6 Sabun Muka untuk Laki-laki, Kulit Lebih Bersih dan Segar

2. Fatih Indonesia

Fahmi Hendrawan, founder dari jenama Fatih Indonesia di acara Tokopedia ?Ramadan in Style? untuk #LengkapiRamadan Masyarakat, di Jakarta, Jumat (31/3/2023). KOMPAS.COM / DINNO BASKORO Fahmi Hendrawan, founder dari jenama Fatih Indonesia di acara Tokopedia ?Ramadan in Style? untuk #LengkapiRamadan Masyarakat, di Jakarta, Jumat (31/3/2023).

Didirikan sejak tahun 2015, Fatih Indonesia memiliki koleksi baju muslim laki-laki dengan unsur batik khas Indonesia.

Mereka mengombinasikan motif batik dengan warna netral sehingga cukup fleksibel untuk dipakai ke berbagai acara semi formal.

Harga busana dari jenama yang satu ini dimulai dari Rp 129.000 untuk kemeja polos lengan panjang.

Baca juga: 7 Rekomendasi Sepatu Kulit Lokal untuk Laki-laki

3. Roughneck 1991

Koleksi pakaian pria dari brand lokal Roughneck 1991Instagram / @roughneck1991 Koleksi pakaian pria dari brand lokal Roughneck 1991

Roughneck 1991, merek fesyen lokal satu ini juga sempat memamerkan koleksinya di panggung Jakarta Fashion Week 2017.

Mereka cukup terkenal dengan koleksi streetwear dan bernuansa retro. Koleksi fesyennya meliputi sweater, hoodie, crewneck, varsity jacket, kaos sablon, kemeja kasual, flanel, gamis pria, hingga knitwear.

Di marketplace, kisaran harga setiap apparelnya dimulai dari Rp 99.000 untuk kaos.

Baca juga: 9 Jenis Sepatu Kulit Laki-laki untuk Bergaya, Sudah Punya yang Mana?

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com