Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 31/05/2024, 10:10 WIB
Nazla Ufaira Sabri,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber Best Life

KOMPAS.com - Menemukan pasangan ideal di era digital ini memang menantang.
Namun, dengan tips yang tepat, kamu bisa menciptakan profil kencan yang menarik dan menggugah.

Berikut adalah tujuh tips dari para ahli untuk membuat profil kencan terbaik yang mampu menarik perhatian dan meningkatkan peluangmu menemukan pasangan yang tepat.

Tips membuat profil aplikasi kencan

1. Tampilkan hal positif

Tampilkan sisi positif dalam profil kencan. Senyum yang cerah dan bahasa yang hangat dapat membuat orang lain merasa nyaman dan tertarik untuk mengenalmu lebih jauh.

Sebaiknya hindari hal-hal negatif pada profil aplikasi kencan. “Hal ini bisa membuat kamu terlihat dingin dan sulit didekati,” jelas Angelika Koch, seorang pakar hubungan di Taimi.
Hindari keluhan atau kritik, karena hal ini bisa memberikan kesan negatif sejak awal.

Baca juga: Ramai Tinder Swindler Indonesia, Ini Caranya Mengenali Profil Palsu di Aplikasi Kencan

2. Jangan libatkan politik

Politik sering menjadi topik yang sensitif. Meskipun pandangan politik penting bagi sebagian orang, namun membahasnya di awal mungkin bukan pilihan terbaik. Mengungkapkan pendapat politik di profil aplikasi kencan bisa berisiko tidak diminati.

“Jika pasangan tidak memiliki pendapat yang sama, mereka mungkin akan cepat melewatimu bahkan sebelum mereka memiliki kesempatan untuk mengenalmu,” kata Alex Kudos, CMO dan pakar kencan di Social Discovery Group.

Fokuslah pada kesamaan dan minat yang lebih umum terlebih dahulu.

3. Jadilah spesifik

Detail-detail kecil bisa membuat perbedaan besar. Alih-alih hanya mengatakan bahwa kamu suka musik, sebutkan band favorit atau konser yang pernah kamu hadiri. Hal ini bisa menjadi pembuka percakapan yang menarik dan menunjukkan kepribadianmu.

“Berbagi detail tentang diri  melalui cerita akan membuat profilm lebih menonjol,” ungkap Orna Walters, seorang pakar kencan dan pelatih cinta di Creating Love On Purpose. “Buatlah cerita singkat saja-tidak lebih dari dua atau tiga kalimat.”

4. Sebisa mungkin, jadilah otentik

Kejujuran adalah kunci. Tunjukkan dirimu yang sebenarnya, tanpa berpura-pura menjadi orang lain. Keaslian akan menarik orang yang benar-benar cocok denganmu dan membantu membangun hubungan yang lebih kuat dan jujur.

“Jujurlah tentang minat, penampilan, dan niat mu,” kata Adrianna Holness, seorang psikolog klinis. “Salah menggambarkan diri dapat menyebabkan kekecewaan dan masalah kepercayaan di kemudian hari. Selain itu, orang-orang tertarik pada keaslian.”

Baca juga: Ingin Profil Tinder Dilirik Orang? Cek 8 Tips ini

5. Bagikan sebuah tujuan

Ceritakan sedikit tentang tujuan hidup atau impianmu. Apakah ingin berkeliling dunia atau membangun bisnis sendiri? Ini akan memberi gambaran tentang siapa kamu dan apa yang kamu inginkan di masa depan, menarik orang yang memiliki visi serupa.

6. Jangan buat calon pasangan menebak-nebak

Hindari foto-foto yang tidak jelas atau terlalu banyak filter. Gunakan gambar yang menggambarkan diri dengan baik dan jujur. Pastikan juga untuk menyertakan informasi yang cukup di profil agar orang lain tidak harus menebak-nebak tentang siapa kamu.

7. Bumbui dengan rasa penasaran

Jangan ungkapkan segalanya sekaligus. Berikan sedikit misteri agar orang tertarik untuk mengetahui lebih banyak tentang kamu. Ciptakan rasa penasaran yang sehat dan biarkan percakapan berkembang secara alami.

“Cobalah untuk menceritakan kisahmu -tetapi jangan sampai selesai,” kata Amber Lee, CEO dan salah satu pendiri Select Date Society. Profil kencan online yang menarik memberi pembaca sedikit gambaran tentang dirimu untuk membuat mereka penasaran.

Baca juga: Mau Dapat Pasangan di Tinder? Hindari Pasang Foto Profil Seksi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com