Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Melihat "Custom Collaboration", Ajangnya Pegiat Kreatif Lokal...

Perkembangan itu mulai terlihat sejak tahun 2017, dan kian membanjiri pasar pada tahun ini.

Kondisi itu, menurut Gentlemen's Pact dapat berjalan lebih cepat, jika direalisasikan dalam satu atap kegiatan.

Nah, digagaslah Custom Collaboration, sebagai acara yang mempertemukan para pegiat industri kreatif lokal yang berkolaborasi dengan berbagai komunitas dan para pemilik produk.

Custom Collaboration menghadirkan kolaborasi lintas komunitas yang diprakarsai oleh Gentelemen's Pact.

Acara ini diselenggarakan mulai tanggal 6 September - 9 September 2018 di Lippo Mall Kemang, Jakarta.

Custom Collaboration menghadirkan Art Installation yang menampilkan lebih dari 50 artisan lokal dari seluruh Indonesia.

Ada pula Custom Artwork dari seniman-seniman lokal seperti Bernhard @hardthirteen, Rizal @rudsclas, Adit @aditandthebandits, Decky Sastra @deckysastra, King Cula @kingcula, dan masih banyak lagi.

Mereka berkolaborasi dengan produk-produk lokal dari Elders Company, NAH, Carnivore Soul dan lainnya.

Dalam kolaborasi "Custom Artwork" ini, mereka melakukan live painting custom pada sepatu, jaket, sarung tangan, dan helm sebagai media.

Selain itu, Custom Collaboration juga mengadakan workshop yang diisi oleh Never too Lavish, Mereka kaan mempertontonkan proses pembuatan custom sneakers.

Lalu ada Kulture Union yang menghadirkan Saltig Crafted Goods, perajin barang-barang kerajinan tangan yang akan memberikan edukasi seni menempa.

Selain itu ada Wall of Fades dengan batu dreygoods yang akan memberikan edukasi berupa Denim Anatomi.

"Di sini kita coba hal baru, menggabungkan satu sama lain."

"Kita coba temukan lokal artisan dengan brand," ungkap Heret Frasthio, penggagas Gentlemen's Pact dari Elders Company, Jakarta, Kamis (6/9/2018).

Selain itu, Custom Collaboration akan mengadakan Splashing Creativity Talkshow yang berisi edukasi dari para ahli di bidangnya.

Ada Danny Oei untuk bidang brand marketing, Leonard Theo untuk bidang kreatif, dan Heret Frasthio untuk bidang produk.

Acara ini juga menghadirkan pameran motor kustom dan unik yang dimotori oleh brand Astra Honda Motor.

Honda berkolaborasi dengan Decky Sastra @deckysastra, Elders Company @elderscompany, Revolt Industry @revoltindustry, Rawtype Riot @rawtype_riot, Verne @verneindonesia, dan EXODOS 57 @exodosS7.indonesia.

Salah satu yang menarik adalah para pengunjung dapat melihat replika Chopper Presiden RI Joko Widodo dan pakaian yang dia kenakan ketika berkendara menggunakan motor.

Pengunjung bisa menikmati dan berbelanja di Pop Up Market dari berbagai macam produk bertemakan Custom Culture.

Ada sneakers, boots, leather goods, denim, motorcycle apparel, sampai ke aksesoris yang semuanya adalah karya UKM lokal.

Jika tertarik membuat kustomisasi, pengunjung pun bisa langsung berinteraksi dengan para seniman yang melakukan live painting/live art.

Mereka bisa melakukan itu untuk pemesanan sesuai dengan kebutuhan dan keinginannya baik itu dengan media helm, sneakers, papan skateboard, motor, ataupun di atas media lainnya.

https://lifestyle.kompas.com/read/2018/09/06/175506320/melihat-custom-collaboration-ajangnya-pegiat-kreatif-lokal

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke